Analisis Optimasi Waktu Dan Biaya Dengan Metode (TCTO) Time Cost Trade Off Pada Proyek Penataan Bangunan Kawasan Pusaka Masjid Raya Baiturrahman Semarang

Prakoso, Ahmad Al Ghany (2022) Analisis Optimasi Waktu Dan Biaya Dengan Metode (TCTO) Time Cost Trade Off Pada Proyek Penataan Bangunan Kawasan Pusaka Masjid Raya Baiturrahman Semarang. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111840000116-Undregraduate_thesis.pdf] Text
03111840000116-Undregraduate_thesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Dalam pelaksanaan pembangunan sebuah proyek wajib terdapat perencanaan, pengorganisasian, pengkoordinasian dan kontrol yang baik agar mendapatkan hasil yang maksimal mulai dari segi waktu, biaya dan juga kualitas. Keterlambatan dalam suatu proyek adalah hal yang tak dapat dihindari. Keterlambatan akan mengakibatkan berbagai bentuk kerugian, misalnya penambahan biaya, kehilangan kesempatan produk memasuki pasaran, dan lain-lain. Time cost trade off (TCTO) merupakan suatu cara yang digunakan untuk mempercepat waktu pelaksanaan pada proyek dengan cara melakukan pengujian dari semua kegiatan dalam suatu proyek yang dipusatkan pada kegiatan yang berada pada jalur kritis yang disengaja dan sistematis. Tujuan dari metode pertukaran waktu dan biaya ini adalah mempercepat waktu pelaksanaan proyek dan menganalisis sejauh mana waktu dapat dipersingkat dengan penambahan biaya minimum terhadap kegiatan yang bisa dipercepat kurun waktu pelaksanaannya sehingga dapat diketahui percepatan yang paling maksimum dan biaya yang paling minimum. Proyek Penataan Bangunan Kawasan Pusaka Masjid Raya Baiturrahman Semarang adalah proyek yang berlokasi di Kota Semarang, Jawa Tengah. Proyek ini memiliki nilai proyek sebesar Rp.84.248.705.378. Proyek ini dimulai pada 24 Agustus 2021 sampai dengan 18 Agustus 2022 atau 360 hari pelaksanaan dan memiliki masa pemeliharaan selama 180 hari kalender. Tugas akhir ini bertujuan untuk melakukan analisa percepatan proyek dengan menggunakan metode Time Cost Trade Off. Alternatif percepatan (crashing) yang digunakan pada analisa Time Cost Trade Off (TCTO) didasarkan pada kondisi di lapangan, alternatif tersebut adalah penambahan tenaga kerja, penambahan jam kerja. Dari hasil analisis optimasi dengan metode Time Cost Trade Off (TCTO) dengan penambahan tenaga kerja sebanyak 30% jumlah tenaga kerja ini didapatkan hasil bahwa pada Proyek Penataan Bangunan Kawasan Pusaka Masjid Raya Baiturrahman Semarang dapat dilakukan percepatan normal selama 38 hari dengan durasi sisa yang semula 253 hari menjadi 215 dengan biaya total yang harus dikeluarkan adalah sebesar Rp 91.937.398.579. Pertambahan biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan percepatan adalah sebesar Rp 7.688.693.201
======================================================================================================================================
In the implementation of the development of a project there must be good planning, organizing, coordinating and controlling in order to get maximum results from time, cost and quality. Delay in a project is unavoidable. Delays will result in various forms of losses, such as additional costs, lost opportunities for products to enter the market, and others. Time cost trade off (TCTO) is a method used to speed up implementation time on a project by testing all activities in a project centered on activities that are on a deliberate and systematic critical path. The purpose of this time and cost exchange method is to speed up project implementation time and analyze the extent to which time can be shortened by adding minimum costs to activities that can be accelerated during the implementation period so that the maximum acceleration and minimum costs can be known. The Baiturrahman Mosque Semarang Heritage Area Building Arrangement Project is a project located in Semarang City, Central Java. This project has a project value of Rp 84,248,705,378. This project starts on August 24, 2021 until August 18, 2022 or 360 days of implementation and has a maintenance period of 180 calendar days. This final project aims to analyze the acceleration of the project using the Time Cost Trade Off method. The alternative acceleration (crashing) used in the Time Cost Trade Off (TCTO) analysis is based on conditions in the field, the alternative is the addition of labor and additional working hours. From the results of the optimization analysis using the Time Cost Trade Off (TCTO) method by increasing the number of workers by 30% of the normal workforce, it was found that the Baiturrahman Semarang Heritage Area Building Project could be accelerated for 38 days with remaining duration from 253 days to 215 with a total cost of Rp 91,937.398,579. The additional cost that must be incurred to accelerate is Rp. 7,688,693,201

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Durasi, Masjid Baiturrahman Semarang, Optimasi Waktu dan Biaya, Lintasan Kritis, Produktivitas, Duration, The Baiturrahman Mosque Semarang, Time and Cost Optimazation, Project Delay, Critical Path, Productivity
Subjects: T Technology > TH Building construction > TH437 Building--Cost control.
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Marsudiyana -
Date Deposited: 14 Jan 2026 01:03
Last Modified: 14 Jan 2026 01:03
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/129577

Actions (login required)

View Item View Item