Gonti, Yeni Anita (2018) Bangkitkan The Power of Library Networking. Libry Society, 1 (9). pp. 1-21. ISSN 1979-2735
|
Text
Libry Society_Bangkitkan The Power of Library Networking.pdf - Accepted Version Download (23MB) |
Abstract
Puji Syukur kami ucapkan kehadirat Allah SWT. atas limpahan rahmat-Nya majalah Libry Society (LS) Volume 9 no 1 tahun 2018 dapat terbit tepat waktu. Shalawat dan salam semoga selalu tercurah bagi Rasulullah SAW, teladan dan qiyadah terbaik sepanjang zaman.
Merupakan suatu tantangan yang berat bagi tim redaksi untuk menyelesaikan edisi ini, oleh karena sempitnya waktu dan tenaga yang ada. Nmau demikian alhamdulillah segalanya dapat dihadapi dengan semangat membara karena cinta perpustakaan. Semua ini dapat dijadikan suatu pengalaman sehingga ada pembelajaran yang dapat diambil untuk meningkatkan kinerja tim redaksi LS di masa yang akan datang.
Masih berkaitan dengan tema pada edisi sebelumnya yaitu" World Class University of Library" (WCUL), pada edisi ini mengangkat tema "Library Networking", tema ini terpilih karena di masa kini sebuah perpustakaan sangat membutuhkan adanya networking atau kerjasama dengan berbagai instansi baik perpustakaan maupun non perpustakaan, dalam dan luar negeri, yang diharapkan dapat menjadikan perpustakaan lebih maju, kreatif dan inovatif disegala bidang sehingga menjadi suatu pusat informasi yang bersifat proaktif, dapat menyediakan informasi global secara lengkap dan dibutuhkan oleh setiap orang dan bisa menjawab semua tantangan dan permasalahan terkait informasi dan teknologi bagi perkembangan dan kemauan perpustakaan.
Pada edisi kali ini, pembaca akan disuguhkan berbagai rubrik yang sudah pernah asa di edisi sebelumnya, namun kali ini ada tambahan rubrik baru, diantaranya rubrik serba serbi, info grafis dan resensi buku. Harapan kami, pada edisi ini tampilannya akan lebih baik lagi dibanding edisi sebelumnya. Di mana konsistensi penerbitan majalah ini setiap 6 bulan tetap terjaga selamanya.
Semoga apa yang kami sajikan dalam majalah ini, bermanfaat dan dapat diambil pelajaran yang berguna bagi semua pembaca. Terimakasih. "The more you read, the more things you will know. The more that you learn, the more places you'll go."- Dr. Seuss.
| Item Type: | Article |
|---|---|
| Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works A General Works > AC Collections. Series. Collected works P Language and Literature > PN Literature (General) Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General) |
| Depositing User: | magang . |
| Date Deposited: | 21 Jan 2026 04:12 |
| Last Modified: | 21 Jan 2026 04:12 |
| URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/129926 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
