Pengaruh Penggunaan Limbah Cangkang Kerang Dan Fly Ash Pada Binder Geopolimer

Restu, Freizna Sepvita (2017) Pengaruh Penggunaan Limbah Cangkang Kerang Dan Fly Ash Pada Binder Geopolimer. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3115040608-Undergraduate-Theses.pdf]
Preview
Text
3115040608-Undergraduate-Theses.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview

Abstract

Bahan geopolimer ialah suatu bahan inorganik yang terdiri dari silikat (Si) dan alumunium (Al) sebagai material utama serta reaktan alkalin untuk pengikat. Sejauh ini bahan dasar yang digunakan untuk membuat beton geopolimer adalah fly ash. Selama ini limbah cangkang kerang semakin menumpuk di pesisir pantai dan hanya dimanfaatkan sebagai hasil kerajinan, atau bahkan sebagai campuran pakan ternak. Cangkang kerang mengandung senyawa kimia yang bersifat pozzolan, yaitu mengandung zat kapur (CaO), alumina dan senyawa silika sehingga berpotensi untuk digunakan sebagai bahan baku beton alternatif. Maka dari itu digunakan alternatif dengan menggunakan limbah organik untuk meminimalisir penggunaan fly ash pada geopolimer.
Pada penelitian ini telah dibuat binder 2,5x5cm untuk pengujian porositas dan kuat tekan serta kubus 15x15x5cm untuk pengujian setting time, UPV, dan permeability dengan komposisi 100% serbuk kerang , 100% fly ash dan 50% fly ash+50% dengan bahan pengikat NaOH dan Na2SiO3. Pengujian benda uji dilakukan pada umur 3 hari, 28 hari, dan 56 hari.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa serbuk kerang mengandung CaO 97.59%, Al2O3 0.29%, SiO2 1.12%, dan Fe2O3 0.39%. Komposisi 100% serbuk kerang memiliki workability yang cukup baik, setting time yang cepat dikarenakan kadar CaO yang tinggi serta kuat tekan meningkat terhadap umur tetapi masih di bawah rendah dan berlaku sebaliknya pada komposisi 100% fly ash. Sedangkan komposisi 50% fly ash+50% serbuk kerang memiliki kuat tekan yang tinggi. Penggunaan 100% serbuk kerang belum efektif untuk geopolimer dan komposisi 50% fly ash+50% serbuk kerang cukup efektif untuk binder geopolimer dan dapat meminimalisir penggunaan fly ash.

=================================================================

Geopolymer material is an inorganic material consisting of silicate (Si) and aluminum (Al) as the main material for the fastener and alkaline reactant. So far the basic material used to make geopolymer concrete is fly ash. During this waste the shell of a clam the piled up in parts of the coast and is only used as handicrafts , or even as a mixture of fodder .The shell of a clam containing a chemical compound that is pozzolan , that is, containing a calx ( CaO ) , alumina and compound silica and it is potential to to used as raw materials for concrete alternative .Therefore used an alternative to use waste organic to minimize the use of fly ash in geopolymer.
In this study has been made binders 2,5x5cm for testing porosity and compressive strength and cube 15x15x5cm for testing setting time , upv , and permeability with the composition of 100 % the shells , 100 % fly ash and 50 % fly ash + 50 % with the binder NaOH dan Na2SiO3. Testing objects test done at the age of 3 days , 28 days , and 56 days.
The results of this study indicate that the shells powder contains 97.59% CaO, 0.29% Al2O3, SiO2% 1.12 and 0.39% Fe2O3. Composition 100% powder shells have a pretty good workability, setting a quick time due to the high CaO content and compressive strength increased to age but still below the low and vice-versa on the composition of a 100% fly ash. While the composition of 50% + 50% fly ash dust shells have a high compressive strength. The use of 100% powder shells have not been effective for geopolymer and composition of 50% fly ash + 50% powder shells effective enough to geopolymer binder and to minimize the use of fly ash.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Fly Ash; Geopolimer; Limbah cangkang kerang; waste shells
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA418.9 Composite materials. Laminated materials.
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22301-(D4) Diploma 4
Depositing User: FREIZNA SEPVITA RESTU
Date Deposited: 07 Apr 2017 07:25
Last Modified: 06 Mar 2019 03:58
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/2974

Actions (login required)

View Item View Item