Penemuan Kembali Citra Tenun Dengan Kemiripan Motif Menggunakan Transformasi Wavelet Diskrit

Regiaswuri, Agista (2017) Penemuan Kembali Citra Tenun Dengan Kemiripan Motif Menggunakan Transformasi Wavelet Diskrit. Undergraduate thesis, INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER.

[thumbnail of 1212100028-UNDERGRADUATE_THESES.pdf]
Preview
Text
1212100028-UNDERGRADUATE_THESES.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pencarian citra tenun pada suatu database citra biasanya dilakukan secara manual. Akibatnya, proses pencarian menjadi tidak efisien dan tidak efektif karena beberapa faktor seperti keyword yang terbatas, human error dan waktu pencarian yang lama. Tugas Akhir ini membuat aplikasi dengan kemampuan dapat mengekstraksi fitur tekstur citra tenun menggunakan Transformasi Wavelet Diskrit dan menemukan citra tenun dengan kemiripan motif menggunakan pengukuran kemiripan citra. Tahapan dari proses temu kembali citra tenun meliputi tahap baca citra, pra-pemrosesan, ekstraksi fitur tekstur menggunakan Transformasi Wavelet Diskrit dan pengukuran kemiripan citra menggunakan metode jarak Euclidean, jarak Manhattan dan jarak Canberra. Pengujian dilakukan pada 100 citra tenun, yang terdiri dari 80 citra di database dan 20 citra query. Proses yang dilakukan pada tahap pra-pemrosesan adalah resize citra dan grayscalling citra. Proses ekstraksi menggunakan 4 jenis wavelet, yaitu Wavelet Haar, Wavelet Daubechies 4, Wavelet Symlets 2 dan Wavelet Coiflets 1. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi dapat menemukan citra tenun yang memiliki kemiripan motif menggunakan Wavelet Haar dan jarak Manhattan dengan tingkat rata-rata persentase presisi tertinggi sebesar 85,41%.=================================================================================================== Tenun image search in an image database is usually done manually. As a result, the search process becomes inefficient and ineffective due to several factors such as keywords limited, human error and the long search time. This Final Project create application that can extract texture features of tenun image using Discrete Wavelet Transform and retrieve tenun images with pattern similarity using image similarity measurement. The stages of image retrieval process includes the step of reading image, pre-processing, feature extraction texture using Discrete Wavelet Transform and image similarity measurement using Euclidean distance, Manhattan distance and Canberra distance. Tests conducted on 100 tenun image, which consists of 80 images in the database and 20 query image. The pre-processing stage consists of image resizing and image grayscalling. The extraction process uses 4 types of wavelet. They are Haar, Daubechies 4, Symlets 2 and Coiflets 1. The test results showed that the application can retrieve the tenun images that has similar pattern using Haar wavelet and Manhattan distance with an average percentage rate of the highest precision amounting to 85.41%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Tenun; Temu Kembali Citra; Kemiripan Motif; Transformasi Wavelet Diskrit; Pengukuran Kemiripan.
Subjects: Q Science
Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science. EDP
Divisions: Faculty of Mathematics and Science > Mathematics > 44201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: AGISTA REGIASWURI
Date Deposited: 21 Mar 2017 09:16
Last Modified: 21 Mar 2017 09:16
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/3109

Actions (login required)

View Item View Item