Rancang Bangun Mesin Roll Bendingplat Akrilik (Poly Methylmethacrylate)

Wardani, Angelia Hermiati Ayu and Fauzi, Alfan (2014) Rancang Bangun Mesin Roll Bendingplat Akrilik (Poly Methylmethacrylate). Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2111039021-2111039033-Non Degree.pdf] Text
2111039021-2111039033-Non Degree.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Silinder akrilik adalah sebuah komponen yang biasa
digunakan sebagai reaktor pada proses adisi, yaitu pencampuran
beberapa jenis bahan kimia. Karena pencampuran bahan-bahan
kimia biasanya menimbulkan korosi pada wadah yang digunakan,
maka dari itu digunakan akrilik. Di industri kecil pembentukan
silinder akrilik masih menggunakan cara yang manual, yaitu
dipanaskan terlebih dahulu menggunakan las acytelin lalu dilakukan
proses bending. Hal tersebut menyebabkan rendahnya kualitas
produk karena produk yang dihasilkan permukaannya bergelombang
yang disebabkan pemanasan tidak merata serta keselamatan kerja
yang minim. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah mesin yang dapat
mengatasi masalah tersebut, sehingga menghasilkan permukaan
silinder yang halus tidak bergelombang.
Mesin ini dirancang mengunakan sistem tiga roll yang
dipasang secara segitiga dan dengan pamanas yang diletakan di
antara dua roll bawah sehingga plat yang akan dibending bisa
langsung di preheat sampai plat siap untuk dibending. Sehingga
menghasilkan permukaan yang halus. Dan diharapkan mesin ini
menunjang kapasitas produksi industri kecil.
Dari hasil perhitungan diperoleh daya motor yang dibutuhkan
0,17 HP, dengan putaran motor 1500 rpm yang direduksi oleh
gearbox dengan rasio 1:50 untuk menggerakkan dua buah roll yang
berdiameter 60 mm dengan kecepatan 30 rpm setelah dilakukan uji
coba, didapatkan kualitas produk silinder akrilik yang lebih baik
tanpa ada gelombang pada permukaan.

====================================================================================================
Acrylic cylinder is a component that is commonly used as a
reactor in the addition process, which is mixing several types of
chemicals. Because mixing chemicals corrode the container usually
used, so use of the acrylic. In a small industrial establishment acrylic
cylinder still use manually way, which is preheated using welding
acytelin then performed bending process. This causes low quality
products because the products produced corrugated surface due
uneven heating and work safety are minimal. Therefore, in require of
a machine that can solve the problem, to produce smooth cylindrical
surface isn’t corrugated.
These machines are designed using a three-roll system that is
placed in a triangle and the heaters are placed in between the two
roll below, so that the plate can be bent straight up in preheat plate
ready to be bent. Thus producing smooth surface and is expected to
support the engine production capacity of small industries.
From the calculation power needed 0.17 HP motor, the motor
rotation 1500 rpm is reduced by a gearbox with a ratio of 1:50 to
drive two 60 mm diameter roll with a speed of 30 rpm. After testing,
it was found that the product quality is better acrylic cylinder with no
waves on the surface.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: RSM 621.815 War r
Uncontrolled Keywords: Mesin Roll Bending, Pemanas, Akrilik
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ230 Machine design
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21401-(D3) Diploma 3
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 10 Mar 2017 03:51
Last Modified: 18 Dec 2017 01:38
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/41160

Actions (login required)

View Item View Item