Desain Alat Bantu Membawa Bayi Dengan Konsep 3 In 1 Untuk Anak Usia 0-24 Bulan

Dutamasi, Rizky Fitrin (2017) Desain Alat Bantu Membawa Bayi Dengan Konsep 3 In 1 Untuk Anak Usia 0-24 Bulan. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3412100061-undergraduate_theses.pdf] Text
3412100061-undergraduate_theses.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Indonesia merupakan negara dengan tingkat kelahiran bayi yang masih tinggi. Disebutkan dalam data Badan Pusat Statistik (BPS) bahwa angka kelahiran di Indonesia setiap tahunnya meningkat antara 1,49 persen. Sampai dengan akhir 2015 angka kelahiran bayi di Indonesia menunjukan angka 4.880.951 orang. Dengan tingginya angka kelahiran bayi akan berbanding lurus dengan tingginya permintaan produk-produk bayi. Di Indonesia sendiri kebiasaan yang telah membudaya adalah dengan menggendong bayi, sehingga produk baby carrier menjadi produk yang sangat membantu bagi orangtua dalam membawa anak. Namun banyaknya alat bawa bayi biasanya hanya dapat memenuhi satu fungsi saja. Misalnya baby carrier yang hanya berfungsi sebagai gendongan saja. Sehingga tidak atau kurang mendukung aktifitas bayi lainnya. Misalnya untuk tidur, makan, bermain dan lain sebagainya. Selain itu Baby carrier yang digunakan terlalu lama akan membuat postur tubuh ibu dan anak tidak ideal yang bisa menyebabkan kelelahan dan kesalahan postur tubuh. Ditambah pula untuk mendukung aktifitas orangtua dan anak yang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda membuat orangtua harus membeli beberapa alat bantu bawa bayi yang berbeda-beda fungsinya yang menjadi tidak efisien dalam penyimpanannya Dengan adanya permasalahan tersebut terdapat peluang untuk dapat menciptakan desain alat bawa bayi yang dapat membantu orangtua untuk selalu membangun kedekatan dengan anaknya. Memberikan kesan mudah dan praktis dalam hal pemakaian. Memberikan efisiensi barang produk yang harus dibeli untuk memenuhi kebutuhan bayi. Serta tetap memberikan keamanan dan kenyaman pada bayi dan orangtuaProses desain dimulai dengan pengumpulan data pustaka maupun observasi lapangan dengan menggunakan beberapa metode yang sudah direncanakan sebelumnya. Metode tersebut yaitu diary study, shadowing, dan interview terhadap pengguna dan produk terkait. Perancang kemudian mengolah data observasi serta data pustaka yang ada dan memuat konsep produk dan menjawab permasalahan yang ada.Dari pengolahan data yang telah terkumpul tersebut menghasilkan desain baby carrier multifungsi dengan menggabungkan tiga fungsi dalam satu produk. Dengan konsep aman, nyaman, ringkas dan trendy diharapkan dapat menjawab kebutuhan desain yaitu dapat berada didekat orangtua, sarana alat bantu bawa anak yang mudah dan praktis dalam hal penggunaan, alat bantu anak yang dapat mengikuti pertumbuhan dan perkembangan bayi dan tentunya tetap mengutamakan keselamatan dan keamanan bayi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSDP 681.761 Dut d
Uncontrolled Keywords: Alat bantu membawa bayi, Infant, Baby carrier, Multifungsi
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Industrial Design Product > (S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Users 13 not found.
Date Deposited: 24 May 2017 07:14
Last Modified: 28 Dec 2017 08:08
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/41369

Actions (login required)

View Item View Item