Analisis Niat Penggunaan Knowledge Management System Pada PT Petrokimia Gresik

Alyosa, Muchammad Wijdan (2017) Analisis Niat Penggunaan Knowledge Management System Pada PT Petrokimia Gresik. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5212100134-Undergraduated_Theses.pdf]
Preview
Text
5212100134-Undergraduated_Theses.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Perusahaan PT Petrokimia Gresik adalah salah satu perusahaan BUMN dan sebagai salah satu produsen pupuk terlengkap di Indonesia. Saat ini PT Petrokimia Gresik telah mengimplementasikan Knowledge Management System yang dapat membantu mengurangi/ meringankan tugas-tugas Unit Kerja Sumber Daya Manusia (Departemen Personalia, Departemen Diklat, dan Departemen Organisasi & Prosedur). Knowledge Management System yang ada di PT Petrokimia Gresik berfungsi sebagai alat bantu karyawan yang ingin konsultasi dalam berbagai bidang mengenai berbagi pengetahuan, sebagai sumber informasi dan proses admninistrasi penggajian, cuti, pensiun dan lain-lain. Akan tetapi dengan adanya Knowledge Management System belum tentu semua karyawan merasa terbantu, sebagai contoh karyawan yang lama yang tidak paham teknologi akan kesulitan menjalanankan Knowledge Management System dan beberapa karyawan tidak terbiasa berhadapan dengan teknologi informasi karena sudah terbiasa konsultasi dengan manusia.
Untuk mengukur tingkat niat penggunaan Knowledge Management System pada karyawan di PT Petrokimia Gresik, maka dalam penelitian ini menggunakan model Chorng-Shyong Ong yang merupakan pemodelan Technology Acceptance Model (TAM) yang dikembangkan dengan Power Issues.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar tingkat niat penggunaan Knowledge Management System pada karyawan PT Petrokimia Gresik dengan membuat model dari identifikasi variabel dasar, yang mempengaruhi secara kognitif dan afektif, sehingga dapat menaikkan tingkat kepercayaan (internal beliefs),sikap (attitude), dan niat(intention) karyawan dalam menggunakan Knowledge Management System melalui rekomendasi yang diberikan untuk peningkatan sistem
================================================================

PT Petrokimia Gresik is one of the state-owned companies and one of the most complete fertilizer producers in Indonesia. Currently PT Petrokimia Gresik has implemented a Knowledge Management System that can help reduce / mitigate the duties of Human Resources Work Unit (Personnel Department, Department of Training and Organization & Procedure Department). Knowledge Management System at PT Petrokimia Gresik serves as a tool for employees who want to consult in various fields regarding knowledge sharing, as a source of information and the process of admninistrasi payroll, leave, retirement and others. However, with the Knowledge Management System is not necessarily all employees feel helped, for example the old employees who do not understand the technology will be difficult to menjalanankan Knowledge Management System and some employees are not accustomed to dealing with information technology because it is accustomed to consultation with humans.
To measure the level of acceptance of Knowledge Management System to employees in PT Petrokimia Gresik, this research uses Chorng-Shyong Ong model which is modeling Technology Acceptance Model (TAM) developed with Power Issues.
The purpose of this research is to know how big the level of acceptance of Knowledge Management System at PT Petrokimia Gresik employee by making model of identification of basic variable, affecting cognitive and affective, so as to raise the level of belief (internal beliefs), attitude Intention (intention) employees in using Knowledge Management System through the recommendations given to system improvement.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Technology Acceptance Model, Knowledge Management System, SEM, Power Security, Amos, PT Petrokimia Gresik
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > T Technology (General) > T56.8 Project Management
Divisions: Faculty of Information Technology > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Muchammad Muchammad Wijdan Alyosa Muchammad Wijdan Alyosa
Date Deposited: 06 Sep 2017 06:48
Last Modified: 05 Mar 2019 03:59
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/42589

Actions (login required)

View Item View Item