Studi Beban Pencemar di Kali Kedurus terhadap Kali Surabaya

Hadiyanti, Farahiya (2017) Studi Beban Pencemar di Kali Kedurus terhadap Kali Surabaya. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.

[thumbnail of 3313100118-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
3313100118-Undergraduate_Thesis.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kali Surabaya pada segmen Karangpilang hingga Ngagel terdapat 15 titik pencemar. Pada segmen tersebut, beban pencemar tertingi berasal dari Kali Kedurus cukup tinggi dengan nilai BOD 14,18 mg/L; COD 22,39 mg/L; dan TSS 16,42 mg/L. Titik lokasi sampling tersebut merupakan hilir dari Kali Kedurus yang merupakan aliran air limbah yang dimulai dari Gresik, tepatnya di Kecamatan Menganti hingga bermuara di Kali Surabaya pada daerah Gunungsari. Kali Kedurus juga merupakan saluran drainase untuk limpasan air hujan dari daerah perbukitan Gunungsari dan Kebraon. Oleh sebab itu dilakukan penelitian lebih mendalam menganai beban pencemar dari Kali Kedurus yang masuk Ke Kali Surabaya. Tujuan penelitian adalah menganalisa kualitas air limbah domestik dengan parameter BOD, COD, dan TSS, mengidentifikasi dan menghitung debit air limbah domestik yang masuk ke Kali Kedurus serta debit Kali Kedurus, dan mengidentifikasi beban pencemar yang berasal dari Kali Kedurus dan masuk ke Kali Surabaya.
Pada penelitian ini ditelusuri lebih detail mengenai beban pencemar yang masuk ke Kali Kedurus, khususnya yang berasal dari rumah tangga. Uji sampling air limbah domestik pada penelitian ini dilakukan dengan sampling langsung dari buangan domestik sebelum masuk ke Kali Kedurus. Untuk analisis air Kali Kedurus sendiri dilakukan di 5 titik berdasarkan pembagian segmen tiap 3 Km. Kemudian perhitungan debit limbah domestik didapatkan dari debit pemakaian air bersih. Besarnya air limbah ditentukan berkisar 70%-80% dari banyaknya air bersih yang dibutuhkan. Dari debit air limbah tersebut digunakan untuk menghitung nilai beban pencemar di Kali Kedurus yang akan masuk ke Kali Surabaya.
Hasil penelitian disimpulkan berupa kualitas air limbah domestik yang masuk ke Kali Kedurus didapatkan hasil rata-rata parameter untuk BOD, COD, dan TSS adalah 17,81 mg/L; 32,046 mg/L; dan 28,71 mg/L. Debit Kali Kedurus adalah 2,82 m3/detik. Serta beban pencemaran yang berasal dari Kali Kedurus dan mencemari Kali Surabaya dengan parameter BOD 16.129,8 ton/tahun; COD adalah 16.129,8 ton/tahun; TSS adalah 9.274,64 ton/tahun; DO adalah 0,00 ton/tahun; Nitrit adalah 83,87 ton/tahun; Nitrat adalah 169,36 ton/tahun; Amonia adalah 4.976 ton/tahun; Pospat adalah 161,3 ton/tahun; dan Sulfat adalah 24.291,48 ton/tahun. Selain itu hasil penelitian ini juga memberikan informasi kepada Pemerintah kabupaten Gresik dan Pemerintah Kota Surabaya mengenai kondisi kekinian Kali Kedurus untuk menangani dan mengendalikan pencemaran air.

==================================================================
15 pollutants points are found along Surabaya River on segment Karangpilang to Ngagel. In the study, it is found that the pollutant load from Kedurus River is quite high. On segment Karangpilang-Wonokromo, pollutant load of BOD 14,18 mg/L; COD 22,39 mg/L; and TSS 16,42 mg/L are found. The sampling was done from the downstream of Kedurus River, which also flows wastewater starting from Menganti District, Gresik, down until Surabaya River in Gunungsari area. Kedurus River is also a drainage canal for rainwater run off from Gunungsari and Kebraon hill areas. Therefore, deeper study about pollutant load from Kedurus River to Surabaya River is needed. The objective is to analyze the domestic wastewater quality with BOD, COD, and TSS parameter; to identify and calculate domestic wastewater debit entering Surabaya River as well as the debit of Kedurus River; and to identify the pollutant load which originates from Kedurus River entering Surabaya River.
Pollutant load entering Kedurus River, particularly those from domestic uses, is studied in deeper detail in this study. Sampling test of domestic wastewater in this study will be done with direct sampling from domestic excess before entering Kedurus River. Analysis of the Kedurus River itself will be done in 5 points based on segment division, every 5 km. Domestic wastewater debit calculation is done through freshwater usage debit. Wastewater is determined to be 70%-80% from total freshwater needed. The wastewater debit will be used to calculate pollutant load value in Kedurus River which will enter Surabaya River.
The result of this research is concluded that the quality of domestic wastewater that goes to Kedurus River is obtained the mean result of parameters for BOD, COD, and TSS is 17,81 mg/L; 32.046 mg/L; And 28,71 mg/L, Kedurus River is 2,82 m3/sec. And pollution load coming from Kali Kedurus and polluting Surabaya River with BOD parameter 16.129,8 ton/year; COD is 16,129.8 tons/year; TSS is 9,274.64 tons/year; DO is 0.00 tons/year; Nitrite is 83.87 tons/year; Nitrates are 169.36 tons/year; Ammonia is 4,976 tons/year; Pospat is 161.3 tons/year; And Sulfate is 24.291,48 ton/year. In addition, the results of this study also provide information to the Government of Gresik and the Government of Surabaya about the current condition of Kedurus River to handle and control water pollution.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kali Kedurus, beban pencemar, Kali Surabaya
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Environment Engineering > 25201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Farahiya Hadiyanti
Date Deposited: 26 Sep 2017 04:50
Last Modified: 06 Mar 2019 04:15
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/43831

Actions (login required)

View Item View Item