Desain Sistem Ventilasi Udara Untuk Ruang Muat Kapal Pelayaran Rakyat Dengan Menggunakan Solar Desiccant

Wibowo, Prasetyo Adi (2017) Desain Sistem Ventilasi Udara Untuk Ruang Muat Kapal Pelayaran Rakyat Dengan Menggunakan Solar Desiccant. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 4213100024-Undergraduate_These.pdf] Text
4213100024-Undergraduate_These.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Salah satu sarana dan prasarana pada kapal pelayaran rakyat adalah sistem ventilasi pada ruang muat yang berguna untuk menjaga kualitas muatan tetap dalam kondisi baik. Salah satu upaya untuk menghindari rasio kelembaban yang tinggi adalah memberikan suplai udara kering dengan menggunakan desiccant. Tujuan skripsi ini adalah merencanakan sistem ventilasi dengan solar desiccant melalui analisa perhitungan terhadap penurunan rasio kelembaban udara setelah melewati rotor desiccant serta pemenuhan kebutuhan alat pemanas dan sistem pendinginnya menggunakan panas gas buang dan air laut serta pemenuhan kebutuhan listrik menggunakan energi matahari. Dari hasil analisa didapatkan hasil bahwa untuk memberikan suplai udara pada ruang muat sebesar 437,5 m3/h, diperoleh spesifikasi rotor desiccant yang memiliki diameter 550 mm dengan ketebalan 200 mm untuk menurunkan rasio kelembaban udara luar sebesar 83,1% menjadi 46,5%. Temperatur udara hasil dehumidifikasi sebesar 47,7oC akan diturunkan menjadi 35oC dengan menggunakan media pendingin air laut. Sedangkan untuk kebutuhan pemanas udara reaktivasi sebesar 24,292 kW akan dipenuhi dengan memanfaatkan daya dari panas gas buang sebesar 498,12 kW. Dan untuk kebutuhan daya listrik sistem sebesar 34.488 wp akan di supply dari modul surya dengan kapasitas sebesar 345 wp sebanyak 33 unit.
=============================================================================================
One of the facilities and infrastructure of the “pelayaran rakyat” vessel is the ventilation system in the cargo hold to maintain the quality. One attempt to avoid high moisture ratios is to provide a dry air supply by using desiccants. The purpose of this thesis is to design the system of air ventilation with solar desiccant by analysis the calculation with decrease air humidity ratio after passing desiccant rotor as well as fulfillment needs of heater and cooling system using heat of exhaust gas and seawater as well as fulfillment of electricity need using solar energy. From the result of analysis obtain to provide air supply in the cargo hold of 437,5 m3 / hour, the specification of rotor desiccant has a diameter of 550 mm with thickness 200 mm to decrease ratio of outside air humidity equal to 83,1% become 46,5%. Dehumidification air temperature of 47,7oC will be lowered to 35oC by using the sea water cooling media. As for the reactivation air heater requirement of 24,292 kW would be to fulfilled by utilizing the exhaust power of 498,12 kW. And for the electric power needs of the syetm is 34.488 wp will be supplied from the total solar module is 33 units with 345 wp per-capacity.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Ventilasi udara, ruang muat, Kapal Pelayaran Rakyat, solar desiccant, air ventilation, cargo hold
Subjects: Q Science
V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering
V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM731 Marine Engines
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Prasetyo Adi Wibowo
Date Deposited: 10 Oct 2017 01:37
Last Modified: 03 Jan 2018 04:10
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/44941

Actions (login required)

View Item View Item