Optimisasi Pemisahan H2S pada Regenerator Column di Acid Gas Removal Unit dengan Metode Genetic Algorithm

Ghazidin, Hafizh (2017) Optimisasi Pemisahan H2S pada Regenerator Column di Acid Gas Removal Unit dengan Metode Genetic Algorithm. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2413100100-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
2413100100-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Dalam pengolahan gas alam terdapat proses menghilangkan kandungan H2S dari feed gas. H2S perlu dihilangkan karena merupakan zat asam yang berbahaya dan dapat menurunkan kualitas dari gas alam. Proses penghilangan H2S dilakukan menggunakan DEAmine. DEAmine akan menyerap H2S yang terdapat pada feed gas di dalam absorber. Setelah itu DEAmine akan diregenerasi pada regenerator column. Pada proses di regenerator column, H2S akan dipisahkan dari DEAmine dengan bantuan reboiler untuk pemanasannya. Agar pemisahan H2S dapat berjalan optimal maka perlu ditentukan laju aliran hot oil reboiler yang paling baik karena fraksi H2S pada top product akan dipengaruhi oleh laju aliran hot oil reboiler. Pada penelitian ini, dilakukan optimisasi untuk mengoptimalkan pemisahan H2S pada regenerator column. Proses di regenerator column dimodelkan menggunakan HYSYS. Kemudian dilakukan simulasi untuk menemukan gain plant. Gain plant tersebut akan digunakan untuk mendapatkan laju aliran hot oil reboiler yang paling baik melalui optimisasi dengan metode genetic algorithm. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah nilai laju aliran hot oil reboiler yang paling baik sebesar 15216823 kJ/hr dengan nilai temperatur dan fraksi H2S masing-masing sebesar 106,22 ℃ dan 0,018508.

================================================================

In the processing of natural gas, there was a process for removing H2S from the feed gas. H2S needs to be removed because it is an acid gas that can be reduce the quality of the product. The process of removing H2S is done by using DEAmine. DEAmine absorbed H2S that contained in the feed gas in the absorber. Then, DEAmine regenerated in the regenerator column. On the process in the regenerator column, H2S is separated from DEAmine by using reboiler for heating. For optimal separation of H2S, it is necessary to determine the best hot oil flow rate on the reboiler because the fraction of H2S on to product is influenced by the hot oil flow rate on the reboiler. In this study, optimization is done to optimize the separation of H2S in the regenerator column. The process in the regenerator column is modeled by using HYSYS. Then, the simulation is done to find the gain plant. The gain plant is used to find the best hot oil flow rate on the reboiler through optimization by genetic algorithm method. The results of this study are the best hot oil flow rate on the reboiler is 15216823 kJ/hr, with the value of the temperature and the fraction of H2S are 106,22 ℃ and 0,018508.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: H2S, Regenerator Column, Gain Plant, Genetic Algorithm
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Physics Engineering > 30201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Hafizh Ghazidin
Date Deposited: 28 Nov 2017 02:42
Last Modified: 06 Mar 2019 06:52
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/45180

Actions (login required)

View Item View Item