ESTIMASI BIAYA DAN WAKTU PROYEK JALAN KAYANGAN API BOJONEGORO PAKET 1 S/D PAKET 3 DENGAN MENGGUNAKAN PERKERASAN KAKU

Aditya, Kukuh Bayu and Aritsy, M. Nu’nuam AL (2017) ESTIMASI BIAYA DAN WAKTU PROYEK JALAN KAYANGAN API BOJONEGORO PAKET 1 S/D PAKET 3 DENGAN MENGGUNAKAN PERKERASAN KAKU. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3114030069_3114030087-Non_Degree.pdf]
Preview
Text
3114030069_3114030087-Non_Degree.pdf - Published Version

Download (8MB) | Preview

Abstract

Pekerjaan Proyek Peningkatan Jalan Kayangan Api Paket 1 s/d Paket 3 terdiri dari beberapa item pekerjaan, antara lain adalah Normalisasi LPA, Pekerjaan Strous Pile, Pekerjaan Pengecoran Lantai Kerja, Pekerjaan Pengecoran Perkerasan Rigid Pavement, Pekerjaan Pengaspalan Oprit, dan Pekerjaan Urugan Bahu Jalan. Pada proyek akhir ini akan dibahas tentang perencanaan metode pelaksanaan yang sesuai dengan urutan teknis pelaksanaan untuk menghasilkan penjadwalan dan biaya pelaksanaan yang terkontrol berdasarkan penggunaan sumber daya peralatan dan tenaga pekerja.
Perhitungan produktivitas tenaga kerja dan alat berat mengacu pada sumber referensi dari Ir. A. Soedrajat S, Analisa Cara Modern Anggaran Biaya Pelaksanaan dan Lampiran Peraturan Mentri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat ( Analisa Harga Satuan Pekerjaan) 2016. Sedangkan volume pekerjaan dihitung berdasarkan gambar perencanaan, sehingga dapat diketahui sumber daya yang dibutuhkan, metode yang digunakan, dan durasi pekerjaan.
Biaya pelaksanaan pekerjaan ditentukan berdasarkan sumber daya yang digunakan dan durasi untuk menyelesaikan tiap item pekerjaan. Ketentuan dalam perhitungan biaya ditentukan berdasarkan format perhitungan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Bidang Umum PUPR 2016. Perhitungan biaya didapat dengan menjumlah biaya upah pekerja, sewa peralatan, dan biaya material yang dibutuhkan.
Penjadwalan pelaksanaan proyek menggunakan aplikasi MS Project 2013. Data yang diinput pada MS Project 2013 adalah item pekerjaan, durasi tiap item pekerjaan, sumber daya, dan ketergantungan antar item pekerjaan pada pelaksanaan proyek. Kontrol pada MS Project meliputi kontrol biaya, resources graph, dan network diagram.
Dari penjadwalan item pekerjaan dan perhitungan biaya, didapatkan durasi pelaksanaan Proyek Peningkatan Jalan Kayangan Api Paket 1 selama 62 hari kerja dan biaya Rp. 1.569.349.673,-, Paket 2 selama 120 hari kerja dan biaya Rp. 1.277.684.856,-, dan Paket 3 selama 60 hari kerja dan biaya Rp. 953.800.704,-.

======================================================================

Work of Project Improving the Roads Kayangan Api Set 1 to Set 3 consists of several work items, including Normalization of LPA, Strous Pile Work, Floor Working, Rigid Pavement Foundry Working Works, Occupation Oprit Works, and Shoulder Heap Works. In this final project will be discussed about the planning of implementation methods in accordance with the technical sequence of implementation to generate scheduling and implementation costs are controlled based on the use of equipment resources and workers.

Calculation of workers productivity and heavy equipment refers to the reference source from Ir. A. Soedrajat S, Analysis of Modern Means Budget Cost of Implementation and Attachment of Minister of Public Works (Work Unit Price) 2016. While the volume of work is calculated based on planning drawings, so it can know the required resources, methods used, and duration of work .

The cost of job execution is determined based on the resources used and the duration to complete work item. Terms in the calculation of costs determined based on the calculation format Unit Price Analysis of Public Works PUPR 2016. Cost calculations obtained by adding the cost of workers' wages, equipment rental, and material costs required.
Scheduling project implementation using MS Project 2013 application. Data inputted in MS Project 2013 is work item, duration of each work item, resources, and dependence between work items on project implementation. Controls in MS Project include cost control, resource graphs, and network diagrams.

From the scheduling of work items and cost calculation, the duration of the implementation of Project Improving the Roads Kayangan Api Set for 62 working days and Rp. 1.569.349.673, -, Set 2 for 120 working days and cost Rp. 1,277,684,856, - and Set 3 for 60 working days and Rp. 953.800.704, -.

Keywords: Work Item, Productivity, duration, scheduling, Cost, MS Project

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Item Pekerjaan, Produktivitas, Durasi, Penjadwalan, Biaya, MS Project
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T56.8 Project Management
Divisions: Faculty of Vocational > Civil Infrastructure Engineering (D3)
Depositing User: Kukuh Bayu Aditya
Date Deposited: 02 Feb 2018 08:18
Last Modified: 08 Mar 2019 02:09
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/45846

Actions (login required)

View Item View Item