Wicaksono, Alief Bagus (2017) Analisis Jumlah Karyawan Optimal di Unit Perpustakaan ITS berdasarkan Pemetaan Proses Bisnis. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
2513100108_Undergraduate_Theses.pdf - Published Version Download (6MB) | Preview |
Abstract
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) merupakan Perguruan Tinggi yang baru saja berubah statuta menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH). Unit Perpustakaan, sebagai unit yang wajib ada di setiap Perguruan Tinggi, saat ini masih menjadi acuan utama sebagai sumber referensi kegiatan akademik. Adanya perubahan Struktur Organisasi dan Tata Kelola sebagai dampak dari PTN-BH, menuntut Unit Perpustakaan ITS untuk menjalankan proses bisnisnya secara efektif dan efisien. Selain itu, juga diperlukan peninjauan kembali pada beban kerja yang diterima oleh karyawan sebagai upaya peningkatan kompetensi karyawan. Penelitian ini melakukan analisis jumlah karyawan optimal dengan tujuan untuk efektivitas dan efisiensi proses bisnis Unit Perpustakaan ITS. Penelitian ini mempertimbangkan proses bisnis yang disusun menggunakan kerangka Computer Integrated Manufacturing for Open System Architecture (CIMOSA). Pemetaan proses bisnis bertujuan untuk menghasilkan job description pada masing-masing jabatan. Selanjutnya, job description masing-masing jabatan digunakan sebagai input dalam proses perhitungan beban kerja. Sedangkan perhitungan beban kerja dilakukan pada beban kerja fisik dengan metode indeks beban kerja dikombinasikan dengan metode work sampling dan beban kerja mental dengan metode NASA-TLX. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan yang kontradiktif antara beban kerja fisik dan beban kerja mental. Beban kerja fisik karyawan Unit Perpustakaan ITS relatif rendah, sedangkan beban kerja mental yang diterima relatif tinggi. Beban kerja fisik dijadikan pertimbangan utama dalam penentuan jumlah karyawan optimal. Dari penelitian ini, direkomendasikan jumlah karyawan Unit Perpustakaan ITS yang semula berjumlah 32 orang menjadi 28 orang.
=====================================================================
Institut Teknologi Sepuluh Nopember
is a newly transformed university
into state
-
owned universities (PTN
-
BH). The Library Unit, as a must
-
have unit in
each university, is still the main reference as a reference source for perqualitarian
activities. The changing of Organizational Structure a
nd Working System as the
impact of PTN
-
BH, requires the ITS Library Unit to run its business process
effectively and efficiently. This study analyzes the optimal number of employees
for the purpose of effectiveness and efficiency of the business process of
the ITS
Library Unit.
In addition, it is also necessary to review the workload received by
employees as an effort to increase employee competency.
.
This study considers
business processes compiled using the
Computer Integrated Manufacturing for
Open
System Architecture
c
(
CIMOSA
)
framework.
B
usiness process mapping
aims to generate job description in each position. Furthermore, job description of
each position is used as input in the workload calculation process
.
While the
calculation of workload is don
e on the workload of physical workload index
method combined with work sampling method and mental workload with the
NASA
-
TLX method.
The results showed a contradictory contrast between physical workload
and mental workload.
Physical workload of employee of ITS Library
is relatively
low, while the mental workload received is relatively high. Physical workload is
the main consideration in determining the optimal number of
employees.
From this
research, recommended
the
number of
employees of Library Unit of ITS which
originally amounted from 32 people to 28 people.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | CIMOSA, Indeks Beban Kerja, Job Description, NASA-TLX, Work Sampling |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology > Industrial Engineering > 26201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Alief Bagus Wicaksono |
Date Deposited: | 22 Nov 2017 06:50 |
Last Modified: | 08 Mar 2019 03:27 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/45897 |
Actions (login required)
View Item |