Rancang Bangun Sistem Pengendalian On/Off Motor DC Pada Mini Plant Pemotong Kunyit Berbasis ATmega 16

Priyambada, Gustyan Ubai Anggie (2017) Rancang Bangun Sistem Pengendalian On/Off Motor DC Pada Mini Plant Pemotong Kunyit Berbasis ATmega 16. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2414031037 - Non_Degree.pdf]
Preview
Text
2414031037 - Non_Degree.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kunyit adalah tanaman obat-obatan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, seperti mengobati haid, disentri, menyembuhkan bengkak, dll. Peningkatan permintaan kunyit tahun 2010-2012 belum mampu diimbangi oleh produksi dalam negeri sehingga masih terjadi defisit hingga tahun 2012 lalu. Untuk itu kami membuat alat pemotong kunyit ini yang berbasis atmega16 agar diharapkan dapat membantu meningkatkan jumlah produksi kunyit di Indonesia, alat ini dirancang dari beberapa komponen penting antara lain motor dc, pulley, pisau, dan inlet untuk jalur masuk kunyit serta relay untuk mematikan motor secara otomatis. Pembuatan alat dimulai dari studi literatur, kemudian melakukan perancangan software dan hardware, lalu dilakukan uji sitem dan pengambilan data karakteristik statik dan respon dari sistem pemotongan. Pada sistem pemotongan otomatis ini menggunakan sensor ultrasonik dengan nilai akurasi sebesar 98.8%, standar deviasi 0.305 dan ketidakpastian berulang sebesar 0.415. kemudian pada hasil uji respon sistem pemotongan didapatkan waktu untuk mencapai set point 5 cm, 10 cm, dan 15 cm masing-masing selama 7,13 menit, 11,24 menit, dan 15,56 menit, dengan ketebalan potongan masing-masing 2mm, 3mm, dan 5mm.

========================================================================

Turmeric is a medicinal plant that is beneficial to the health of the body, such as treating menstruation, dysentery, healing swelling, etc. Increased demand for turmeric in 2010-2012 has not been able to offset by domestic production so that deficit still occur until 2012. For that we make this turmeric based atmega16 to be expected can help increase the amount of turmeric production in Indonesia, this tool is designed from some important components such as dc motor, pulley, knife, and inlet for turmeric entrance and relay to turn off motor automatic. The making of the tool starts from the literature study, then performs the design of software and hardware, then tested the system and retrieval of the static characteristic data and the response of the cutting system. In this automatic cutting system using ultrasonic sensors with an accuracy of 98.8%, standard deviation 0.305 and recurring uncertainty of 0.415. Then on the test result of the cutting system obtained for the set point point 5 cm, 10 cm, and 15 cm respectively for 7.13 minutes, 11.24 minutes, and 15.56 minutes, with the thickness of each piece 2mm, 3mm, and 5mm.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: kunyit, pemotong, motor dc, karakteristik statik
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software > QA76.8 Microprocessor
T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics > TL521.3 Automatic Control
Divisions: Faculty of Vocational > Instrumentation Engineering
Depositing User: Gustyan Ubai Anggie Priyambada
Date Deposited: 03 Jan 2018 02:18
Last Modified: 06 Mar 2019 02:06
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/47372

Actions (login required)

View Item View Item