Desain Truck Carrier Ro-Ro Untuk Rute Pelayaran Lampung-Bali

Setiawan, Andre Perdana (2017) Desain Truck Carrier Ro-Ro Untuk Rute Pelayaran Lampung-Bali. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 4113100030_Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
4113100030_Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kemacetan yang tinggi di jalur darat, terutama di Jalan Pantura membuat Menteri Perhubungan berencana untuk membangun Truck Carrier Ro-Ro sebagai alat angkut truk. Tugas Akhir ini bermaksud memberikan solusi untuk mengganti akses transportasi truk dari darat menjadi akses transportasi laut. Tugas akhir ini bertujuan untuk membangun Truck Carrier Ro-Ro untuk Rute Pelayaran Lampung-Bali. Rute Truck Carrier Ro-Ro ini dimulai dari Pelabuhan Panjang (Lampung) -Pelabuhan Tanjung Priok (Jakarta) -Pelabuhan Tanjung Emas (Semarang) - Pelabuhan Tanjung Perak (Surabaya) -Pelabuhan Benoa (Bali).Penentuan payload dilakukan berdasarkan Tugas Akhir yang sudah ada, yang kemudian dijadikan sebagai acuan dasar dalam melakukan parametric design. Jumlah payload tersebut digunakan untuk pembuatan layout awal dengan beberapa variasi yang akan digunakan dalam menentukan jumlah payload yang akan digunakan. Setelah itu didapatkan ukuran utama dari layout yang telah di desain. Setelah itu dilakukan perhitungan teknis berupa berat, trim, freeboard, dan stabilitas. Ukuran utama yang di dapatkan adalah Lpp = 145 m; B = 30 m; H = 11 m; T = 6 m. Tinggi freeboard minimum sebesar 916 mm, dan kondisi stabilitas Truck Carrier Ro-Romemenuhi kriteria Intact Stability (IS) Code Reg. III/3.1. Analisis ekonomis yang dilakukan adalah memperhitungkan biaya investasi, biaya operasional, dan harga tiket tiap rute pelayaran.

===================================================================

Due to heavy traffic on Pantura Road, The Minister of Transportation plan to build Ro-Ro Truck Carrier as a means of transporting trucks. This Final Year Project is intended to give a solution to replace the truck transportation by using sea route. This study focuses on designing Ro-RoTruck Carrier for Lampung-Bali voyage route. This route starts from Lampung (Panjang Port) –Jakarta (Tanjung Priok Port) –Semarang (Tanjung emas Port) –Surabaya (Tanjung Perak Port) –Bali (Benoa Port). Payload of this Ro-Ro Truck Carrier is obtained from past Final Year Project which will be used as a reference in parametric design process. The payload amount is used for designing the initial layout with its variety that will be used in determining the amount of payload used. Then the principle dimension from the designed layout is obtained. Then the weight, trim, freeboard, and stability calculation needs to be done. The principle dimensions obtained are, Lpp = 145 m; B = 30 m; H = 11 m; T = 6 m. The minimum freeboard is 916 mm, and the stability comply to Intact stability (IS) Code Reg. III/3.1. The economic analysis which is done is to calculate the investment, operational expense, and the ticket price for each route.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Truck Carrier Ro-Ro, truk, Lampung, Bali
Subjects: V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Naval Architecture and Shipbuilding Engineering > 36201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Setiawan Andre Perdana
Date Deposited: 14 Dec 2017 07:07
Last Modified: 06 Mar 2019 01:50
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/47630

Actions (login required)

View Item View Item