Ghiffary, Muhammad Nauval El (2018) Analisis Komponen Desain Layout, Warna, Dan Kontrol Pada Antarmuka Pengguna Aplikasi Mobile Berdasarkan Kemudahan Penggunaan (Studi Kasus: Aplikasi Olride). Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
05211340000172-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version Download (2MB) | Preview |
Abstract
Pengguna smartphone di dunia semakin bertambah seiring berjalannya waktu. Hal utama yang membuat smartphone sangat dibutuhkan adalah aplikasi yang tersedia sangat beragam dan pengguna smartphone dapat memilih aplikasi mana yang dapat meningkatkan produktivitasnya.
Pengembang aplikasi berlomba-lomba untuk menciptakan sesuatu yang menjual karena permintaan pengguna semakin banyak, terutama dalam hal kemudahan penggunaan. Pengguna pasti memiliki ekspektasi bahwa ketika menggunakan aplikasi akan memudahkan pekerjaannya. Maka kemudahan penggunaan dari aplikasi menjadi sebuah keharusan supaya pengguna dapat merasa mudah dan nyaman ketika menggunakan aplikasi tersebut.
User Interface (UI) atau tampilan antarmuka pengguna menjadi daya tarik utama dalam sebuah aplikasi, terutama dalam hal penggunaan. Sebuah aplikasi dikatakan mudah untuk digunakan ketika pengguna dapat mengerti maksud dari tampilan antarmuka dan bagaimana mengoperasikan aplikasi tersebut dengan cepat dan tanpa perlu usaha yang banyak.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui komponen desain UI yang mudah digunakan menurut pengguna dan lebih user-friendly. Dengan melakukan analisis pada gelombang otak dari pengguna melalui NeuroSky MindWave yang merupakan sebuah alat EEG diharapkan dapat mengetahui tingkat kesulitan yang dirasakan oleh pengguna ketika menggunakan aplikasi. Selain itu indikator pengukuran yang lain adalah kuesioner yang mengadaptasi dari Technology Acceptance Model (TAM) untuk mengetahui persepsi kemudahan penggunaan aplikasi. Aplikasi yang digunakan sebagai studi kasus pada penelitian ini adalah Aplikasi Olride sebagai salah satu aplikasi yang termasuk dalam kategori Productivity pada Google Play Store.
Hasil dari penelitian ini memberikan rekomendasi bahwa warna jingga lebih mudah digunakan untuk aplikasi mobile karena kontras yang tidak terlalu tinggi dengan kombinasi warna lainnya. Dan juga kontrol UI yang lebih mudah digunakan adalah kontrol dengan icon dan teks penjelas supaya pengguna dapat fokus kepada icon untuk navigasi dan teks sebagai penjelas dari fungsi icon tersebut. Untuk komponen desain layout tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemudahan penggunaan yang dirasakan oleh pengguna aplikasi mobile.
=======================================================================================================
There has been a rapid increase in Smartphone user around the world. Smartphone has become so powerful because of its variety of applications or apps, and smartphone user are free to choose which apps would increase their productivity..
Application developers raced to create something attractive and interesting because the market demands go higher as time goes, especially on the field of usability. User expect apps to help them in their work. So usability is a must for user to feel ease and comfortable when using the apps.
User Interface or commonly known as UI then become main focus when it comes to usability. An apps is said to be easy to use when the user could easily understands the UI and how to navigate the apps without needing too much mental load.
This study focused on discovering user interface design in some of its components that is easy to use and more user-friendly. Using an EEG device from NeuroSky MindWave to analyze user brainwave while using apps means to capture a degree of difficulties the user experienced. Another measurement indicator is a questionnaire based on Technology Acceptance Model (TAM) theory to get user’s perceived ease of use. The application used in this study is Olride Mobile Application as one of many productivity apps in Google Play Store.
The results of this study recommends an orange color is easier to use because it reflects low-contrast when combined with other colors rather than blue. And for UI control design recommendations is to use icon and text for main menu or any other controls because the icon attracts attention of the user and the text is used to explain the action of each icons so user can understand easily without have to think and guessing what are the function of the icons. As for layout design components doesn’t give a significant impact to mobile user’s perceived ease of use.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSSI 005.437 Ghi a-1 3100018074759 |
Uncontrolled Keywords: | desain user interface, aplikasi mobile, ease of use, usability, analisis gelombang otak |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Information Technology > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Ghiffary Muhammad Nauval El |
Date Deposited: | 27 Mar 2018 03:13 |
Last Modified: | 24 Jul 2020 06:09 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/50055 |
Actions (login required)
View Item |