Rancang Bangun Web Kustom Menggunakan Open Graph Protocol pada Studi Kasus Web Jurusan Teknik Informatika

Wicaksono, Nugroho (2018) Rancang Bangun Web Kustom Menggunakan Open Graph Protocol pada Studi Kasus Web Jurusan Teknik Informatika. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5113100171-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
5113100171-Undergraduate_Thesis.pdf - Published Version

Download (39MB) | Preview

Abstract

Pengenalan institusi melalui media internet seperti situs web dan sudah menjadi hal yang penting pada zaman ini. Informasi yang disampaikan melalui situs web lebih lengkap dan efisien dibanding media lain seperti televisi, radio, majalah, atau koran. Bahkan, saat ini hampir setiap orang dapat terhubung dengan media internet.
Situs web jurusan Teknik Informatika sudah berjalan selama bertahun-tahun, namun terdapat beberapa hal yang perlu diperbaiki. Hal pertama yaitu performa kecepatan. Situs web perlu cepat agar pembaca tidak menunggu lama untuk mendapat informasi. Hal kedua yaitu banyaknya pembaca. Konten situs web yang bagus tidak akan berguna tanpa adanya pembaca. Salah satu cara untuk menjangkau pembaca yang lebih banyak adalah dengan membagikannya di media sosial seperti Facebook dan Twitter yang memiliki banyak pengguna. Dalam pembagiannya, sekadar mencantumkan link menuju situs web saja tidak cukup. Optimasi representasi situs web di media sosial diperlukan agar pengguna tertarik untuk mengunjungi link situs web tersebut. Hal ketiga yaitu kemudahan pembuatan artikel. Artikel seperti info lomba dan beasiswa membutuhkan penerbitan yang cepat.
Hasil yang diharapkan dari pengerjaan tugas akhir ini adalah berupa aplikasi situs web kustom jurusan Teknik Informatika yang cepat, memudahkan penulis dalam menyalurkan artikel dan menerapkan Open Graph Protocol untuk memperbaiki representasi konten situs web di media sosial.
============= The introduction of institutions through the internet media such as websites has become an important thing at this time. Information submitted through the website is more complete and efficient than other media such as television, radio, magazines, or newspapers. In fact, today almost everyone can connect with the internet media.
The website of Informatics Engineering has been running for years, but there are some things that need to be revised. The first thing is speed performance. Website needs to be quick so readers do not wait long for information. The second thing is the number of readers. Good content will be useless without the reader. One way to reach more readers is to share them on social media. When sharing a website link, simply listing link to website is not enough. Website representation optimization in social media is required for users to be interested visiting the website. The third thing is the ease of article creation. Articles such as race and scholarships info require quick publishing.
The purpose of this web application development as the final task is a custom website for Informatics Engineering which is fast, easier for authors to distribute articles and applying the Open Graph Protocol to improve the representation of website content in social media.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: web kustom, open graph protocol
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK5105.888 Web sites--Design. Web site development.
Divisions: Faculty of Information Technology > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Wicaksono Nugroho
Date Deposited: 26 Jan 2018 03:36
Last Modified: 26 Jan 2018 03:36
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/50690

Actions (login required)

View Item View Item