Model Hubungan Karakteristik Vegetasi Mangrove Terhadap Atenuasi Gelombang (Studi Kasus Di Wilayah Pantai Ujung Pangkah)

Puspita, Clara (2015) Model Hubungan Karakteristik Vegetasi Mangrove Terhadap Atenuasi Gelombang (Studi Kasus Di Wilayah Pantai Ujung Pangkah). Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3313201006-Master Thesis.pdf]
Preview
Text
3313201006-Master Thesis.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian mengenai model hubungan karakteristik vegetasi mangrove
terhadap atenuasi gelombang dilakukan di pantai Desa Banyuurip Kecamatan
Ujung Pangkah Kabupaten Gresik dengan tujuan mengetahui faktor konstan
berdasarkan kondisi hidrolik pantai tanpa vegetasi mangrove, mengetahui lebar
optimum mangrove serta mengetahui pengaruh karakteristik mangrove terhadap
atenuasi gelombang di pantai Desa Banyuurip, Ujung Pangkah. Variabel dalam
penelitian ini adalah tinggi gelombang (0,32 m dan 1,67 m), tinggi mangrove
berdasarkan umur (2,3 dan 4 Tahun) dan spesies mangrove (Rhizophora
mucronata, Avicennia marina dan Sonneratia alba).
Penelitian dilakukan dengan mengintegrasikan kedua model atenuasi
gelombang berdasarkan karakteristik vegetasi mangrove yang meliputi tinggi
pohon, kerapatan serta persen tutupan kanopi dan model atenuasi gelombang
berdasarkan kondisi hidrolik pantai. Parameter fisik kimia perairan untuk
menggambarkan kondisi lokasi penelitian diambil dengan menggunakan metode
transek kuadrat tegak lurus garis pantai meliputi temperatur, salinitas, pH dan
sampel sedimen dasar pantai. Sampel sedimen dasar dianalisis saringan di Lab.
Mekanika Tanah Jurusan Teknik Sipil ITS.
Hasil penelitian yang didapatkan menunjukkan bahwa pantai memiliki
sedimen berlumpur dengan permukaan yang landai dan faktor konstan sebesar
0,2. Lebar mangrove yang diperlukan pada tinggi gelombang 0,32 m adalah 27 m
sedangkan pada tinggi gelombang 1,67 diperlukan mangrove selebar 104 m.
Seluruh komponen karakteristik vegetasi mangrove tersebut berbanding lurus
dengan atenuasi gelombang yang terjadi, dimana semakin tinggi ukuran pohon,
semakin besar nilai kerapatannya dan semakin tinggi persen tutupan kanopinya
maka atenuasi gelombang yang terjadi akan semakin besar. Atenuasi terbesar
terjadi pada vegetasi Avicennia marina umur tanam 4 tahun dengan jarak tanam
1x1 m2 yang dapat mengurangi gelombang setinggi 0,32 m sebesar 31,5% dan
pada tinggi gelombang setinggi 1,67 m dapat mengurangi sebesar 74,8%.
========================================================================================================
Research about wave attenuation through mangrove vegetation structure
in Banyuurip Coast, Ujung Pangkah, Gresik was done in order to determine the
constant factor of coast without mangrove, determine the optimum mangrove
band width and analyze the effect of mangrove vegetation characteristic on wave
attenuation using three variable, which are wave height (0,32 m and 1,67 m), tree
height based on the tree age (2,3,4 Years) and mangrove species (Rhizophora
mucronata, Avicennia marina dan Sonneratia alba).
This research was carried out by integrating the wave attenuation model,
which are based on the mangrove vegetation charcteristic includes tree height,
density and canopy closure, and based on hydraulic condition of the coast.
Physical and chemical parameters of sea water includes temperature, salinity, pH
and sediment sample were taken by using a quadrate transect method which is
perpendicular to the shore line. Sediment sample were analyzed using sieve at the
laboratory of soil mechanics, ITS.
Result shows that Banyuurip Coast has a muddy sediment with constant
factor 0,2. Mangrove band width required on wave height of 0.32 m is 27 m, while
1.67 m is 104 m wide. The higher the size of the tree, the greater density and
greater canopy cover, the wave attenuation that occurs will be even greater.
Greatest attenuation occurs in Avicennia marina age of 4 years with a plant
spacing of 1x1 m2 which can reduce wave height of 0.32 m by 31.5% and 1.67 m
by 74.8%.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: RTL 583.763 Pus m
Uncontrolled Keywords: atenuasi gelombang, karakteristik vegetasi, mangrove, parameter hidrolik
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Environment Engineering > 25101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 09 May 2018 07:21
Last Modified: 14 May 2018 03:58
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/51857

Actions (login required)

View Item View Item