Validasi Respon Getaran Multi Nodal – Multi DOF dari Mechanical Vibration Exciter

Adhytia, Nauval (2018) Validasi Respon Getaran Multi Nodal – Multi DOF dari Mechanical Vibration Exciter. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2113100096-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
2113100096-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Peralatan mesin industri dan manufaktur dapat menghasilkan getaran dangan arah gerak translasi dan rotasi ke arah sumbu tertentu. Getaran dapat berpengaruh terhadap efektifitas kerja suatu mesin, khususnya pada getaran yang berlebihan berakibat pada reduksi life time kompenen mesin. Aktualnya getaran di peralatan mesin industri dan otomotif bersifat multi axis, baik heave, translasi, yaw, roll dan pitch. Maka studi mengenai karakteristik getaran pada mesin industri diperlukan untuk mengetahui analisa respon getaran yang terjadi pada satu atau lebih bidang.
Penelitian tugas akhir ini menyempurnakan sebuah mekanisme vibration exciter pada penelitian terdahulu yang dapat merepresentasikan getaran pada mesin industri dengan arah gerak heave, rolling dan pitching dalam skala laboratorium. Alat exciter ini tersusun dari massa, pegas dan peredam yang dieksitasi oleh gaya sinusoidal dari mekanisme motor dan penggerak. Untuk memperoleh getaran dengan arah gerak heave, rolling dan pitching maka koefisien pegas suspensi plat exciter diset berbeda K1<K2<K3<K4. Guna mendapatkan respon getaran dari plat exciter, mekanisme tersebut diuji respon getaran multi nodal dengan probe accelerometer yang sudah terkoneksi oscilloscope. Respon getaran dari hasil eksperimen divalidasi menggunakan uji t-berpasangan dengan respon getaran dari metode simulasi dan pemodelan sistem untuk mengetahui kesamaan bentuk respon.
Dari penelitian ini penyempurnaan alat simulator getar penelitian terdahulu yang dapat merepresentasikan getaran hingga 3 derajat kebebasan ke arah translasi heave, rotasi rolling dan pitching sehingga didapat hasil respon multi nodal dengan pengaruh variasi amplitudo eksitasi sumber getar dan variasi nilai koefisien pegas suspensi. Data yang didapat berupa respon percepatan pada setiap nodal yang ditampilkan dalam bentuk grafik surface 2D dan 3D root mean square untuk membandingkan nilai percepatan getaran pada masing-masing nodal. Pada penelitian ini memvalidasi bahwa semakin besar amplitudo eksitasi berakibat pada naiknya respon getaran disetiap nodal plat mechanical vibration exciter pada sistem 1 , 2 dan 3 derajat kebebasan. Penelitian ini berhasil memvalidasi hasil eksperimen dan hasil simulasi respon getaran multi nodal-multi DoF dari mechanical vibration exciter pada setiap variasi dengan menggunakan metode uji t-berpasangan menghasilkan 150 hasil “gagal tolak” dan 3 “hasil tolak” .
=========================================================
Industrial and manufacture machining equipment can produce vibration in translation and rotation direction to the certain axis. Vibration can affect work effectivity a machine, especially excessive vibration that can cause reduction of component lifetime. Actually, vibrations in industrial and otomotive are multiaxial, wheter it heave, translation, yaw, roll, and even pitch. Therefore, study about vibration charasteristicin industrial machining is needed to obtain vibration response analisis of on or more plane.
This final project research is perfected the vibration exciter mechanism from previous research. This research represents vibration in industrial machine with heave, rolling, and pitching moving direction in laboratory scale. This exciter equipment is arranged by mass, spring, dan damper that has been excitated by sinusoidal of motor and driver mechanism. To achieved vibration with heave, rolling, and pitching moving direction, spring coefficient exciter plate suspension set to different K1<K2<K3<K4. To achieved vibration responses from exciter plate, that mechanism was tested to multi nodal vibration responses using probe accelometer that has been connected to oscilloscope. Vibration response of this experiment is validated using paired simple T-test with vibration responses from simulation method and system modelling to find response figure similarities.
This research perfected vibration simulator gear from previous research which can represent vibration up to 3 DoF in the direction of heave translation, rolling rotation, and pitching to get multi nodal response results with amplitude excitation vibration source effect and suspension spring value variation. Achieved data will be acceleration response in every nodal presented in 2D and 3D surface graphic root mean square to compare vibration acceleraion value of each nodal. This research validated that the higher excitation amplitude effect on the elevation of vibration response in every mechanical vibration exciter nodal plate in system 1, 2, and 3 DoF. This research has succeded to validate experiment result and vibration response variation result of multi nodal-multi DoF of mechanical vibration exciter in every variation using paired sample-T test method that has results as follow, 150 “not rejected” and 3 “rejected”.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Multi dof, multi nodal, mechanical vibration exciter, validasi, heave, rolling, pitching
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Nauval Adhytia
Date Deposited: 18 Jun 2021 11:20
Last Modified: 18 Jun 2021 11:21
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/54913

Actions (login required)

View Item View Item