Desain Modifikasi Struktur Gedung Perkuliahan Di Kota Malang Dengan Menggunakan Metode Beton Pracetak Pada Balok Dan Pelat

Romadhoni, Muchammad Atho (2018) Desain Modifikasi Struktur Gedung Perkuliahan Di Kota Malang Dengan Menggunakan Metode Beton Pracetak Pada Balok Dan Pelat. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 10111410000038-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
10111410000038-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (26MB) | Preview

Abstract

Beton pracetak merupakan bahan beton yang telah dibuat di suatu tempat yang berbeda dengan tempat dimana beton ini akan digunakan dengan bentuk sesuai cetakan yang diinginkan dan melalui tahap kontrol yang lebih akurat dan terjaga. Metode beton pracetak merupakan suatu inovasi yang memiliki kelebihan jika dibandingkan dengan metode konvensional yaitu pengerjaan yang lebih cepat, sehingga metode beton pracetak menjadi jawaban untuk kontruksi gedung yang typical dan menjadikan kecepatan konstuksi sebagai point utama.
Gedung Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya dirancang menggunakan metode beton bertulang konvensional (cast in place) dengan ketinggian duabelas lantai. Mengingat banyaknya kelebihan metode pracetak dibanding dengan metode konvensional, maka dalam tugas akhir ini dilakukan modifikasi desain struktur gedung menggunakan metode beton bertulang pracetak (precast). Beton pracetak digunakan pada elemen balok dan pelat sedangkan pada kolom dan tangga menggunakan beton dengan cor ditempat.Pada gedung ini direncanakan menggunakan sistem SRPMK dan sambungan yang digunakan antar elemen struktur menggunakan sambungan basah.
Hasil dari modifikasi struktur gedung FIA UB ini meliputi ukuran balok induk 50/70, 50/60, ukuran balok anak 40/50, 30/40, tebal pelat 12 cm, ukuran kolom 80/80, dan jenis sambungan yang digunakan sambungan basah yaitu penyaluran tulangan dan sambungan dowel yang kemudian dituangkan ke dalam bentuk gambar teknik. dan juga disertai metode pelaksanaan balok dan pelat
======================================================================== Precast concrete is a concrete material that has been made in a different place from where the concrete will be used in the desired mold shape and through a more accurate and maintained control stage. Precast concrete method is an innovation that has advantages when compared with conventional methods of faster workmanship, so precast concrete method becomes the answer to typical building construction and make the construction speed as the main point.
The Faculty of Administration Building of Brawijaya University is designed using conventional reinforced concrete method (cast in place) with twelve floors. Given the many advantages of precast method compared with conventional methods, then in this final project modification of the design of the building structure using precast concrete method (precast). Precast concrete is used on beam and plate elements while on columns and stairs using concrete with cast in place. In this building is planned to use SRPMK system.
The results of this FIA UB bulding structure modification include the sizes of primary beam 50/70, 50/60, sizes of secondary beam 40/50, 30/40, plate thickness 12 cm, the sizes of coloumn 80/80 and the type of connectioin used wet connection that is reinforcement splice and dowel connection and then poured into technical drawing and also include the construction method of beam and plate

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pracetak, SRPMK, Sambungan Basah,: Precast, SRPMK, Wet Connection,
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA683 Precast concrete construction. Prestressed concrete construction.
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22301-(D4) Diploma 4
Depositing User: Muchammad Atho Romadhoni
Date Deposited: 30 Jun 2021 05:52
Last Modified: 30 Jun 2021 05:52
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/56402

Actions (login required)

View Item View Item