Wirawan, Komang Adi (2018) Sistem Monitoring Kondisi Terumbu Karang Menggunakan Surveillance Camera Yang Diletakan Pada ROV (Remotetly Operated Vehicles). Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh November.
Preview |
Text
2215030025_Diploma.pdf - Accepted Version Download (2MB) | Preview |
Abstract
Terumbu karang adalah rumah bagi 25% dari semua kehidupan laut yang harus dibudidayakan melalui monitoring secara berkala agar terhindar dari kerusakan. Proses monitoring yang sudah dilakukan adalah dengan pengamatan langsung oleh penyelam ke bawah laut, hal tersebut dapat membahayakan keselamatan penyelam dari serangan hiu, biaya yang mahal serta cuaca yang tidak menentu.
ROV (Remotetly Operated Vehicle) merupakan robot bawah laut untuk melakukan penelitian mengenai terumbu karang. Penelitian tersebut berdasarkan pada kerusakan terumbu karang dan menggantikan penyelam untuk melakukan monitoring. ROV dirancang dengan sistem monitoring menggunakan Surveillance Camera yang dapat bergerak keatas, kebawah, kekiri, dan kekanan. Pergerakan kamera dikontrol oleh Joystik dengan memberikan sinyal ke Motor Servo DS3218 yang telah terhubung dengan mikrokontroler Arduinomega 2560. Motor servo dipasang secara vertikal untuk gerakan kekanan dan kekiri, kemudian dipasang secara horizontal untuk gerakan keatas dan kebawah sekaligus terhubung dengan clamp sebagai tempat meletakan kamera. Software yang digunakan untuk sistem monitoring adalah Visual Studio 2015.
Dari hasil pengujian sistem monitoring menggunakan Surveillance Camera didapatkan bahwa, pengendalian gerakan kamera sudah sesuai dengan yang dikendalikan joystik yaitu gerakan ke kanan, ke kiri, ke atas dan ke bawah. Sudut maksimum pergerakan kamera dari atas ke bawah sebesar 2300 dengan waktu 8,2 dan gerakan dari kanan ke kiri sebesar 2200. dengan waktu 6,02 detik.
=========================================================
Coral reefs are home to 25% of all marine life which have to cultivated trough periodic monitoring to avoid damage. The monitoring process has been done trough a direct monitor to the location by divers, it can be dangerous for the safety of divers from shark attacks, high cost and the uncertain weather.
ROV was an underwater robot has many functions such as coral reefs research. The research was based one the demage of coral reefs and could replace the divers to do monitoring in undersea. The ROV was designed with a monitoring system using Surveillance Camera that could move up, down, left, and right. A Camera movement was controlled by Joystick by giving signal to Servo Motor DS3218 and connected with microcontroller Arduinomega 2560. A Servo motor which was installed vertically for right and left movement, then the installed horizontally for up and down movement while connected with clamp as place of putting camera. The software used for the monitoring was Visual Studio 2015.
From the test result of monitoring system using Surveillance Camera on the ROV found that, control of camera movement was in accordance with the joystick controlled movement of right, left, up and down. The maximum angle of camera movement from top to bottom was 2300 takes 8,2 seconds and from right to left movement was 2200 takes 6,02 seconds.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Monitoring, Surveillance Camera, Remotetly Operated Vehichle, Terumbu Karang |
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Faculty of Vocational > 36304-Automation Electronic Engineering |
Depositing User: | Komang Adi Wirawan |
Date Deposited: | 01 Jul 2021 07:06 |
Last Modified: | 01 Jul 2021 07:06 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/56863 |
Actions (login required)
View Item |