Analisa Pengaruh Penggunaan Biodiesel Biji Karet (Havea Brasiliensis) Terhadap Performa Berbasis Eksperimen dan Studi Kelayakan Ekonomis

Fahlevi, Muhammad Reza (2018) Analisa Pengaruh Penggunaan Biodiesel Biji Karet (Havea Brasiliensis) Terhadap Performa Berbasis Eksperimen dan Studi Kelayakan Ekonomis. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 04211440000021-Undergraduated_Thesis.pdf]
Preview
Text
04211440000021-Undergraduated_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Bahan bakar minyak (BBM) merupakan energi global terbesar yang konsumsinya diperkirakan oleh Badan Pengatur Kegiatan Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas) mecapai 33 juta liter pada tahun 2017. Peningkatan laju pengguanan BBM, berdampak pada ketersediaan minyak bumi sebagai cadangan energi fosil yang keberadaannya semakin menipis. Dari permasalahan tersebut maka dibutuhkan suatu bahan bakar alternatif yang dapat diperbaharui seperti biodiesel biji karet (Hevea Brasiliensis). Metode yang digunakan pada percobaan kali ini adalah eksperimen untuk mengetahui performansi dari biodiesel biji karet yang dibandingkan dengan produk yang ada dipasaran yaitu Biosolar Pertamina dan bahan bakar high speed diesel (HSD). Selain mengetahui eksperimen untuk melihat performansi dari mesin diesel juga menghitung kelayakan ekonomis dari biodiesel biji karet tersebut. Melalui uji karakteristik di laboratorium, biodiesel biji karet memenuhi properties dari Standar Naional Indonesia (SNI). Pengujian performansi terhadap motor diesel dengan empat bahan bakar yaitu biodiesel B15 biji karet, biodiesel B20 biji karet, Biosolar Pertamina dan bahan bakar HSD. Dari hasil uji performa biodiesel B20 biji karet memiliki Spesific Fuel Oil Consumption (SFOC) lebih rendah dengan nilai 328,2 gr/kWh pada rpm rendah dan daya yang dihasilkan lebih tinggi dibandingkan bahan bakar yang lain dengan nilai 4,239 Kw pada beban 4000 watt di rpm 2200. Untuk analisa ekonomi biodiesel biji karet memiliki nilai BEP sebesar 53% dengan nilai IRR sebesar 19,30%.
================================================================================================
Fuel is the largest global energy demand consumed by the Oil and Gas Downstream Regulatory Agency Indonesia reaching 33 million liters in 2017. Increased fuel consumption rate, impacts on petroleum availability as a fossil energy reserve whose existence getting thinner. From these problems, we need an alternative renewable fuel such as rubber seed biodiesel (Havea Brasiliensis). The method used in this research is an experiment to know the performance of the rubber seed biodiesel compared to the existing product in the market that is Bio Oil (Pertamina B20 product) and high speed diesel (HSD) fuel. In addition to knowing the experiments to see the performance of diesel engines also calculate the economic feasibility of the rubber seed biodiesel. Through the characteristic test in the laboratory, rubber seed biodiesel meets the properties of Indonesian National Standard. Performance testing of diesel motors with four fuels namely biodiesel B15 rubber seed, biodiesel B20 rubber seed, Bio Oil (Pertamina B20 product) and HSD fuel. From the results of biodiesel performance test B20 rubber seeds have Specific Fuel Oil Consumption (SFOC) is lower with a value of 328.2 gr / kWh at low rpm and the power produced is higher than other fuels with a value of 4,239 kW at 4000-watt load at rpm 2200. For the economic analysis of rubber seed biodiesel has a BEP value of 53% with an IRR of 19.30%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Analisa Ekonomis, Biodiesel, Biodiesel Biji Karet, Performansi Motor Diesel
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory > HB846.2 Cost benefit analysis
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD30.28 Planning. Business planning. Strategic planning.
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Muhammad Reza Fahlevi
Date Deposited: 02 Aug 2021 22:03
Last Modified: 02 Aug 2021 22:03
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/57927

Actions (login required)

View Item View Item