Evaluasi Gedung Apartemen Casablanca East Residence Sesuai SNI 03-1726-2012 Dengan Metode Pushover Analysis

Trimarentra, Khayrina (2015) Evaluasi Gedung Apartemen Casablanca East Residence Sesuai SNI 03-1726-2012 Dengan Metode Pushover Analysis. Undergraduate thesis, Institut Technology Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3111100161-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
3111100161-Undergraduate Thesis.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Desain perencanaan gedung tahan gempa pada
Apartemen Casablanca East Residance yang terletak di Jakarta
ini telah menggunakan SNI 03-1726-2002 sebagai acuan standar
perencanaan gedung tahan gempa. Namun, SNI 03-1726-2002 ini
sudah dianggap tidak akurat lagi akibat hal-hal baru seperti
kejadian gempa yang terjadi, perubahan data geologi, teknologi
semakin baik, pemahaman, dan pengetahuan baru yang
muncul.Oleh karena itu, peraturan SNI 03-1726-2012 diterbitkan
sebagai pengganti SNI 03-1726-2002.
Akibat perubahan peraturan tersebut, tugas akhir ini
difokuskan untuk mengevaluasi gedungApartemen Casablanca
East Residence dengan metode pushover analysis. Pushover
analysis adalah analisis dimana pengaruh gempa rencana
terhadap struktur bangunan dianggap sebagai beban-beban
statik pada pusat massa masing-masing lantai, yang nilainya
ditingkatkan secara bertahap hingga melampaui pembebanan
yang menyebabkan komponen struktur mengalami leleh pertama,
kemudian diberi peningkatan beban lebih lanjut sampai
mengalami perubahan bentuk. Analisis pushover ini
menggunakan peraturan ATC 40.Dari hasil analisis ini
didapatkan target displacement sebesar 0.202 m arah x dan 0.215
marah y. Baik arah x dan arah y terjadi sendi plastis maksimum
pada kategori CtoD yaitu batas maksimum gaya geser yang
masih mampu ditahan gedung sehingga dapat dikatakan pada
ii
bagian ini diperlukan perkuatan karena hamper mengalami
kegagalan. Saran perkuatan yang terbaik dilakukan dengan
metode jacketing menggunakan CRFP (Carbon Reinforced Fiber
Polymer) karena metode ini relative mudah dilaksanakan dan
dapat memperkuat pada bagian baik gagal geser maupun
lendutan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSS 690.831 4 Tri e
Uncontrolled Keywords: Evaluasi, SNI 03-1726-2012, Pushover analysis, Perkuatan
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22401-(D3) Diploma 3
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 18 Oct 2018 04:05
Last Modified: 18 Oct 2018 04:05
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/59897

Actions (login required)

View Item View Item