MONITORING METERAN AIR PDAM MENGGUNAKAN DATABASE WEB SERVER

RADITYA, ATIQAH HILMY and PRAYOGO, WAHYU SATRIO (2016) MONITORING METERAN AIR PDAM MENGGUNAKAN DATABASE WEB SERVER. In: TUGAS AKHIR.

[thumbnail of 2213030025_2213030054-Paper.pdf] Text
2213030025_2213030054-Paper.pdf - Published Version

Download (476kB)
[thumbnail of 2213030025_2213030054-Presentation.pdf] Text
2213030025_2213030054-Presentation.pdf - Published Version

Download (828kB)

Abstract

Air sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia. Tidak hanya keperluan pribadi, namun juga untuk keperluan pengairan pertanian, pembangkit listrik, dan industri. PDAM merupakan perusahaan penyuplai air terbesar yang dibutuhkan oleh industri. Namun saat ini meteran air menggunakan meter air mekanik, sehingga petugas PDAM melakukan pencatatan penggunaan meteran air menggunakan cara manual yang tidak efisien karena membutuhkan banyak waktu dan tenaga.
Alat ini merupakan sebuah alat monitoring meteran air PDAM menggunakan sensor hall effect yang digunakan untuk membaca laju air dengan tekanan maksimum 1500 bar kemudian pemrosesan sinyalnya menggunakan Arduino Uno. Data ditampilkan pada LCD dan database web server menggunakan komunikasi SIM 900.
Persentase error untuk pengujian meteran air dengan melewatkan 50 liter adalah sebesar 0.548%, 100 liter adalah sebesar 1.76%, 200 liter adalah sebesar -0.616%. Persentase error untuk pengujian meteran air dengan menambahkan hall effect sensor dan melewatkan 50 liter sebelum diinisialisasi adalah sebesar 1.474%, 50 liter setelah diinisialisasi adalah sebesar -0.374%, 70 liter setelah diinisialisasi adalah sebesar -0.3%, 90 liter setelah diinisialisasi adalah sebesar -0.16%, 110 liter setelah diinisialisasi adalah sebesar -1.148%. Semua pengujian masih sesuai dengan standarnya karena batasan error dari PDAM adalah ±3%. Persentase error yang didapatkan dari pengujian database web server dan LCD adalah sebesar 0% dengan delay pengiriman 37 detik.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information: RSE 621.319 Rad m
Uncontrolled Keywords: sensor hall effect, meteran air, web server
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TS Manufactures
T Technology > TX Home economics
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Electrical Engineering > 20401-(D3) Diploma 3
Depositing User: ATIQAH HILMY RADITYA
Date Deposited: 03 Nov 2016 02:43
Last Modified: 03 Nov 2016 02:43
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/621

Actions (login required)

View Item View Item