Rachmat, Rifyal (2015) Pengolahan citra untuk mengukur diameter terkecil kayu guna mengatasi rugi akibat kesalahan pengukuran pada industri kayu. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
2211100082-Undergraduate_Thesis.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Kayu merupakan hasil hutan sebagai bahan dasar dari produk jadi
seperti lemari, kursi, dan produk olahan lain. Pada industri pengolahan
kayu, metode penentuan harga umumnya didasarkan terhadap
perhitungan isi kayu (volume) dimana nilai tersebut diawali dengan
perhitungan diameter terkecil. Pekerja lapangan pada usaha kayu
menggunakan nilai dari diameter terkecil untuk dijadikan acuan
perhitungan dengan penggaris. Akan tetapi pengukuran ini kurang
akurat karena kayu gelondong mempunyai bentuk yang tidak bulat
sempurna.
Padahal, selisih satu centimeter saja dapat menentukan grade
kayu dan berpengaruh terhadap harga kayu gelondong tersebut.
Penelitian menggunakan algorithma pengolahan citra telah dilakukan
maupun dengan spesifikasi tentang permukaan kayu. Teknologi yang
dirancang memanfaatkan penginderaan mesin visual yang dilakukan
oleh kamera untuk melakukan penghitungan otomatis terhadap nilai
kayu dengan program OpenCV.
Pada tugas akhir ini, sebuah alat tepat guna dengan raspberry pi
yang akan menjadi standarisasi pengukuran pada usaha kayu dengan
menggunakan pengolahan citra digital. Devais yang dibuat sangat
portabel dan berhasil mengukur diameter terkecil kayu dengan akurasi
pengukuran 97% menggunakan metode kontur dan bounding box.
Metode tersebut lebih baik dari metode lingkaran Hough dengan akurasi
89%. Perbaikan sistem dapat dilakukan pada deteksi obyek melalui
pencahayaan dan segmentasi kontur.
=========================================================================================================
Wood or timber is a forest products as a basic ingredient of
furniture such as cabinets, chairs, and other refined products. It is widely
used by all people as households, offices, and shops. However, there are
problem faced by the wood business activity, namely pricing of round
wood or log. Traditional pricing method, generally based on the
calculation of timber content (volume) where the value begins with the
diameter calculation
Potential errors when measuring the diameter of a round wooden
occurs because that does not always form a perfect circle. In fact, the
difference of one centimeter alone can determine the grade timber and
logs an effect on the price and potentially cause the loss of the industry.
Researches based on image processing algorithm have been done or
with the speziallitation of wood surface. Those technology will be build
with image processing from the camera to automatic calculate for
diameter’s value combined with OpenCV algorithm.
In this final project, an appropriate device with raspberry pi that
will be standardizing the measurement of the timber by using image
processing method. Device is portable and this can measure the
smallest diameter of the wood with 97% accuration using contours and
bounding box method. It is better than hough circle method with 89%
accuration. System upgrade potentially do at object detection with
lighting and contours segmentation.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSE 621.367 Rac p |
Uncontrolled Keywords: | Pengukuran kayu; pengolahan citra; diameter terkecil kayu; deteksi kontur; bounding box |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA1637 Image processing--Digital techniques |
Divisions: | Faculty of Electrical Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | - Taufiq Rahmanu |
Date Deposited: | 26 Jun 2019 03:11 |
Last Modified: | 26 Jun 2019 03:11 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/63266 |
Actions (login required)
View Item |