Faktor Pendorong Terjadinya Keterkaitan Kota-Desa Antara Kota Mojokerto Dengan Wilayah Peri Urban Di Kabupaten Mojokerto

Rosyidi, Ahmad Zaki (2019) Faktor Pendorong Terjadinya Keterkaitan Kota-Desa Antara Kota Mojokerto Dengan Wilayah Peri Urban Di Kabupaten Mojokerto. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 08211540000063-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
08211540000063-Undergraduate_Theses.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Kota Mojokerto sebagai wilayah perkotaan yang memiliki kelengkapan fasilitas pelayanan serta Kabupaten Mojokerto yang memiliki potensi dalam bidang pertanian dan perindustrian. Masyarakat melakukan pergerakan hingga keluar dari wilayah tempat tinggalnya, yaitu pergerakan dari desa ke kota maupun sebaliknya untuk memenuhi kebutuhannya. Hal ini menyebabkan beberapa masalah mulai bermunculan. Salah satunya terjadi kepadatan volume kendaraan pada beberapa ruas jalan. Pada penelitian ini memiliki tujuan untuk mengidentifkasi faktor-faktor pendorong terjadinya keterkaitan kota-desa antara Kota Mojokerto dengan wilayah peri urban di Kabupaten Mojokerto. Faktor-faktor tersebut dapat digunakan dalam perumusan arahan dalam program pembangunan terkait pola pergerakan penduduk dari desa ke kota dan dari kota ke desa yang terjadi secara masif maupun tidak masif. Untuk mencapai tujuan tersebut dilakukan 3 analisis pada penelitian ini. Analisis pertama adalah analisis tipologi untuk mengetahui tipologi wilayah peri urban Kota Mojokerto di Kabupaten Mojokerto. Analisis kedua adalah analisis deskriptif dari hasil kuisioner untuk melihat pola pergerakan masyarakat dari desa ke kota maupun sebaliknya pada masing-masing tipologi. Analsis yang ketiga adalah analisis klaster JMP untuk mengetahui faktor-faktor yang mendorong terjadinya keterkaitan kota-desa antara Kota Mojokerto dengan wilayah peri urban di Kabupaten Mojokerto. Dari analisis tersebut, dapat diketahui bahwa terdapat beberapa faktor yang menjadi pendorong keterkaitan kota-desa dalam konteks pergerakan orang. Faktor yang mendorong pergerakan orang dari desa ke kota adalah keinginan masyarakat untuk mencari hiburan/rekreasi; ketersediaan fasilitas perbelanjaan atau rekreasi; kualitas pelayanan sarana; adanya peluang usaha; biaya hidup yang rendah; dan kemudahan menjangkau sarana. Sedangkan untuk faktor yang mendorong terjadinya pergerakan manusia dari kota ke desa adalah kualitas pelayanan sarana; biaya hidup yang rendah; keinginan masyarakat utnuk mencari hiburan; ketersediaan fasilitas perbelajaan atau rekreasi; adanya relasi/hubungan sosial; adanya peluang usaha; dan kemudahan menjangkau sarana. Faktor-faktor tersebut secara general termasuk dalam hubungan sosial ekonomi.
===============================================================================================================================
Mojokerto City is an urban area that has complete service facilities and Mojokerto District which has potential in agriculture and industry. The community moves to out of the area where they live, namely the movement from village to city and vice versa to meet their needs. This caused several problems to emerge. One of them is the volume density of vehicles on several roads. In this study, the objective was to identify the driving factors for urban-rural linkages between Mojokerto City and peri-urban areas in Mojokerto District. These factors can be used in the formulation of directives in development programs related to patterns of population movements from village to city and from city to village that occur massively or not massively. To achieve these objectives 3 analyzes were carried out in this study. The first analysis is a typology analysis to determine the typology of peri-urban areas of Mojokerto City in Mojokerto District. The second analysis is a descriptive analysis of the results of the questionnaire to see the pattern of community movements from village to city and vice versa in each typology. The third analysis is the JMP cluster analysis to determine the factors that encourage the occurrence of urban-rural linkages between the City of Mojokerto and the peri-urban area in Mojokerto District. From the analysis, it can be seen that there are several factors that are driving urban-rural linkages in the context of people's movements. The factor that drives the movement of people from village to city is the desire of the community to seek entertainment / recreation; availability of shopping or recreational facilities; quality of service facilities; business opportunities; low cost of living; and ease of reaching facilities. As for the factors that encourage the movement of people from city to village are the quality of service facilities; low cost of living; the desire of the community to seek entertainment; availability of recreational or recreational facilities; the existence of social relations / relations; business opportunities; and ease of reaching facilities. These factors are generally included in socio-economic relations.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSPW 338.9 Ros f-1
Uncontrolled Keywords: Keterkaitan Kota-Desa, Wilayah Peri-Urban, Pergerakan Orang
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races > HT133 City and Towns. Land use,urban
Divisions: Faculty of Architecture, Design, and Planning > Regional and Urban Planning > 35201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ahmad Zaki Rosyidi
Date Deposited: 14 Apr 2025 03:25
Last Modified: 14 Apr 2025 03:25
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/66635

Actions (login required)

View Item View Item