Penentuan Lokasi Alternatif TPA (Tempat Pembuangan Akhir) Sampah di Kabupaten Klungkung

Wijayakusuma, Dewa Made Satria (2019) Penentuan Lokasi Alternatif TPA (Tempat Pembuangan Akhir) Sampah di Kabupaten Klungkung. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 08211540000013-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
08211540000013-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Produksi sampah di Kabupaten Klungkung terus meningkat dari tahun ke tahun. Selain itu, TPA Sente yang sudah beroperasi sejak tahun 1990-an mengalami overload pada tahun 2017 lalu mengalami penutupan dan tidak difungsikan sebagai TPA sejak tahun 2018 sehingga tidak ada lagi TPA skala kabupaten yang melayani wilayah Klungkung daratan. Berdasarkan Peraturan Daerah Provinsi Bali nomor 5 tahun 2011, pada pasal 22 menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten/Kota wajib melakukan pengolahan sampah skala kawasan dan/atau skala kota secara aman bagi kesehatan dan lingkungan, sehingga perlu diadakan suatu penelitian guna mencari alternative-alternatif lokasi TPA pengganti untuk melayani wilayah Klungkung Daratan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan lokasi-lokasi alternative TPA sampah di Kabupaten Klungkung. Tahapan penelitian yang dilakukan guna mencapai tujuan penelitian tersebut adalah yang pertama menentukan faktor-faktor prioritas penentuan lokasi TPA sampah di Kabupaten Klungkung, dengan metode analisa AHP (Analytical Hierarchy Process). Selanjutnya yaitu tahapan menentukan lokasi-lokasi prioritas alternatif TPA sampah berdasarkan skor kesesuaian lahan. Metode analisa yang digunakan dalam tahapan ini adalah menggunakan metode Weighted Overlay pada GIS dan metode AHP. Hasil dari penelitian ini terdapat 14 alternatif lokasi TPA sampah di Kabupaten Klungkung yang didasarkan dengan 11 variabel yang digunakan, dari ke-14 alternatif lokasi tersebut terdapat 2 prioritas alternative lokasi TPA yang berada di Kecamatan Dawan.
==================================================================================================================================
The amount of landfill waste has been increasing in Klungkung regency every year. Furthermore, a landfill site named Sente opened in 1990s was under ‘overload’ status in year 2017, which was then closed and discontinued starting in 2018, thus it resulted in no active landfill site presented within the Klungkung regency. According to the Local Government Regulations in Bali number 5 year 2011, article 22 states that Regency/City Governments must apply waste management within the scale of regency and/or city in a safe manner for health and environment, therefore research is required in order to find alternatives for landfill sites to be presented in Klungkung land region. The purpose of this research is to determine the alternative locations of landfill sites in Klungkung Regency. The first stage of the research is to specify the major factors in deciding the possible landfill site locations by applying AHP (Analytical Hierarchy Process) method. Next, identifying the possible landfill site according to its land conformity score. The analysis method utilized would be Weighted Overlay in GIS. The outcome of this research is expected to provide recommendations for Klungkung Regency Governments in finding the suitable location as its landfill site. The results of this research is there are 14 landfill sites alternative locations in Klungkung regency based on 11 variabels used. Among the 14 alternative locations, there are 2 alternative priority for landfill sites that located in Dawan district.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSPW 628.445 6 Wij p-1 2019
Uncontrolled Keywords: Kabupaten Klungkung, Tempat Pembuangan Akhir, Penentuan Lokasi
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD795.7 Sanitary landfills. Leachate--Purification.
Divisions: Faculty of Architecture, Design, and Planning > Regional and Urban Planning > 35201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Dewa Made Satria Wijayakusuma
Date Deposited: 11 Apr 2025 06:40
Last Modified: 11 Apr 2025 06:40
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/66790

Actions (login required)

View Item View Item