Strategi Pengembangan Pariwisata Berbasis Community Based Tourism di Desa Wisata Kamasan, Kabupaten Klungkung

Winata, I Putu Jiwandana (2019) Strategi Pengembangan Pariwisata Berbasis Community Based Tourism di Desa Wisata Kamasan, Kabupaten Klungkung. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 08211540000014-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
08211540000014-Undergraduate_Theses.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Sebagai salah satu kabupaten di Bali, Kabupaten Klungkung memiliki desa wisata sebagai salah satu destinasi wisata unggulan. Kamasan termasuk desa wisata budaya dimana kegiatan wisata sebagai upaya untuk melestarikan dan menumbuhkan kembali nilai – nilai tradisional. Namun, Desa Wisata Kamasan menghadapi beberapa ancaman yaitu belum optimalnya persiapan dan pengelolaan kawasan desa wisata, penurunan penghasilan dari sektor utama yaitu produksi hasil kerajinan dan wisata, dan terancam hilangnya warisan budaya lukisan kamasan yang mengancam eksistensi dari desa ini. Tujuan dari penelitian ini adalah merumuskan strategi pengembangan Desa Wisata Kamasan berbasis Community Based Tourism sehingga terciptanya pariwisata yang berkelanjutan. Sasaran dalam penelitian ini terbagi menjadi tiga diantaranya adalah identifikasi potensi dan masalah di Desa Wisata Kamasan berdasarkan indikator Community Based Tourism, identifikasi peluang dan ancaman di Desa Wisata Kamasan berdasarkan indikator Community Based Tourism, dan merumuskan strategi pengembangan pariwisata berbasis Community Based Tourism di Desa Wisata Kamasan. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif, analisis konten, IFAS EFAS dan Matriks SWOT. Dalam analisis konten diambil lima responden yang memiliki Hasil analisis IFAS dan EFAS dalam matriks SWOT, menunjukkan Desa Wisata Kamasan memiliki potensi dari segi komunitas lokal dan adanya keunikan budaya dan juga memiliki tantangan yaitu dari kurang tertariknya wisatawan terhadap produk dan destinasi wisata yang ada di kawasan tersebut. Adapun prioritas strategi pengembangan berbasis Community Based Tourism yang dapat diimplementasikan pada Desa Wisata Kamasan diantaranya adalah strategi mengembangkan dan memaksimalkan peran komunitas lokal sebagai daya tarik utama pariwisata, menginisiasi program-program wisata baru yang menonjolkan daya tarik budaya, mengoptimalkan komunitas lokal dalam inovasi kegiatan pariwisata, mempersiapkan rumah masyarakat sebagai homestay berkonsep tradisional bali bagi wisatawan, dan membangun hubungan yang sinergis dengan pihak swasta dalam pengembangan perekonomian lokal dan pengembangan pariwisata di Desa Wisata Kamasan.
================================================================================================================================
As one of the districts in Bali, Klungkung Regency has a tourism village as one of the leading tourist destinations. One of the tourism villages in Klungkung Regency is Kamasan Village. Kamasan is a cultural tourism village where tourism activities are an effort to preserve and regain traditional values. However, Kamasan Tourism Village faces several threats, namely the inadequate preparation and management of tourist village areas, a decline in income from the main sector, namely the production of handicrafts and tourism, and the loss of the cultural heritage of Kamasan paintings that threaten the existence of this village. The purpose of this study was to formulate a strategy for developing Kamasan Tourism Village based on Community Based Tourism so that the creation of sustainable tourism. The objectives in this study are divided into three of which are identification of potential and problems in Kamasan Tourism Village based on Community Based Tourism indicators, identification of opportunities and threats in Kamasan Village Village based on Community Based Tourism indicators, and formulating strategies for tourism development based on Community Based Tourism in Kamasan Tourism Village. The analysis techniques in this study are descriptive qualitative analysis, content analysis, IFAS EFAS and SWOT Matrix. In the content analysis five respondents who had IFAS and EFAS analysis results in the SWOT matrix were taken, showing that Kamasan Tourism Village has potential in terms of local communities and the existence of cultural uniqueness and challenges that are from tourists' lack of interest in products and tourist destinations in the region . The priorities strategies for the development of strategy based on Community Based Tourism that can be implemented in Kamasan Tourism Village including strategies to develop and maximize the role of local communities as the main attraction of tourism. new tourism programs that highlight cultural attractiveness, optimize local communities in innovation in tourism activities, prepare community homes as traditional Balinese homestays for tourists, and build synergic relationships with the private sector in developing local economies and developing tourism in Kamasan Tourism Village.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSPW 711.4 Win s-1 2019
Uncontrolled Keywords: desa wisata, community based tourism, SWOT
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General) > G155 Tourism
G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure > GV191.66 Outdoor recreation resources planning and management
N Fine Arts > NA Architecture > NA9053 City planning
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Regional and Urban Planning > 35201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: I Putu Jiwandana Winata
Date Deposited: 11 Apr 2025 06:48
Last Modified: 11 Apr 2025 06:48
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/66950

Actions (login required)

View Item View Item