Perencanaan Restorasi Pengembalian Garis Pantai pada Kilang Petrokimia RU-VI PERTAMINA Balongan

Yasa, Made Adhitya (2019) Perencanaan Restorasi Pengembalian Garis Pantai pada Kilang Petrokimia RU-VI PERTAMINA Balongan. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111540000051_Undergraduated_Thesis.pdf]
Preview
Text
03111540000051_Undergraduated_Thesis.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Minyak dan gas bumi merupakan komoditas vital yang memegang peranan penting dalam penyediaan bahan baku industri, pemenuhan kebutuhan energi dalam negeri, dan penghasil devisa negara. Kebutuhan energi Indonesia dari tahun ke tahun mengalami peningkatan seiring dengan meningkatnya pertumbuhan ekonomi dan jumlah penduduk yang menyebabkan terjadinya selisih antara produksi dengan konsumsi yang cukup tinggi. Untuk menutupi selisih antara produksi dengan konsumsi bahan bakar minyak agar tidak dilakukan impor, maka pemerintah membangun kilang minyak yang salah satunya di bangun di Kecamatan Balongan. Kecamatan Balongan dipilih sebagai tempat pembuatan kilang minyak dikarenakan fasilitas-fasilitas yang terdapat di sekitarnya sangat mudah untuk didapatkan. Kilang minyak yang di Balongan namun belum dapat memenuhi kebutuhan bahan baku minyak yang ada sehingga PT. Pertamina berencana untuk membangun kilang petrokimia guna pemanfaatan minyak mentah lebih efisien dan efektif. Mengingat PT. Pertamina berencana membangun kilang petrokimia di Balongan namun tidak cukupnya lahan untuk kilang petrokimia tersebut, maka diperlukannya reklamasi pantai yang ada di kilang minyak tersebut. Perencanaan kilang petrokimia sendiri membutuhkan sekitar 250-300 Ha dengan permasalahn geoteknik yang perlu dikaji. Kondisi tanah pada area perencanaan reklamasi di dominasi oleh tanah lempung berlanau. Dalam pelaksanaannya juga diperlukan adanya perencanaan shore protection guna untuk melindungi bangunan sekitarnya dari gelombang maupun arus air laut, juga diperlukan turap untuk timbunan reklamasi serta perencanaan jalan inspeksi pada kilang petrokimia tersebut. Pada tugas akhir ini akan merencanakan timbunan reklamasi dan struktur perkuatannya serta shore protection pada kilang petrokimia tersebut dengan kondisi tanah yang ada. Perencanaan dimulai dengan menghitung Hinisial yang nantinya akan digunakan untuk merencanakan pemampatan serta perkuatannya. Perkuatan yang digunakan untuk timbunan pada tugas akhir ini adalah micropile dengan jumlah dan panjang berbeda di setiap zonasinya sedangkan pada sisi memanjang dari timbunan menggunakan turap jenis pipe steel sheet pile sekaligs untuk shore protection, untuk shore protection yang digunakan pada sisi melintang dari timbunan adalah armour layer. Pada tugas akhir ini juga merencanakan jalan inspeksi dengan saluran drainase di bawahnya pada kilang petrokimia tersebut. Hasil dari perencanaan restorasi ini didapatkan tinggi timbunan rencana yang berbeda di setiap elevasi seabednya yaitu 5.158 m, 5.921 m, dan 6.661 m dengan penggunaan PVD untuk mempercepat pemampatan dengan jarak 1.1 m dan 1.2, serta perkuatan yang digunakan pada masing-masing timbunan berupa micropile dengan ukuran 20x20 sedalam 10m. Shore protection yang digunakan untuk timbunan sisi 800m menggunakan armour layer dan pada sisi 2550 m menggunakan steel pipe pile dengan diameter 406,6 mm. Pada tugas akhir ini juga direncanakan perkerasan jalan inspeksi yang akan melalui sepanjang saluran pembuang setebal 650 mm dan box culvert untuk penyebrangan pada saluran pembuang dengan ukuran 2560 mm x 1960 mm.
==============================================================================================================================
Oil and gas is a vital commodity that plays an important role in providing industrial raw materials, meeting domestic energy needs, and producing foreign exchange. Indonesia's energy needs from year to year have increased along with the increase in economic growth and the number of population which caused the difference between production and consumption which is quite high. To cover the difference between production and consumption of fuel oil so as not to be imported, the government built an oil refinery, one of which was built in the District of Balongan. Balongan Subdistrict was chosen as the place for making oil refineries because the facilities around it were very easy to get. The oil refinery in Balongan, but has not been able to meet the needs of the existing oil raw material, so PT. Pertamina plans to build a petrochemical refinery to use crude oil more efficiently and effectively. Given that PT. Pertamina plans to build a petrochemical refinery in Balongan, but there is not enough land for the petrochemical refinery, so the beach reclamation is needed at the refinery. Petrochemical refinery planning alone requires around 250-300 ha with geotechnical problems that need to be assessed. Soil conditions in the reclamation planning area are dominated by silt clay. In its implementation, there is also a need for shore protection planning to protect the surrounding buildings from waves and seawater flows, also required plaster for reclamation piles and inspection road planning at the petrochemical lrefinery. The results of this final project are different heaps of plans at each seabed elevation of 5,158 m, 5,921 m and 6,661 m with the use of PVD to accelerate compression with a distance of 1.1 m and 1.2, and the reinforcement used for each heap was micropile with size of 20x20 cm as deep as 10m. Shore protection used for 800m side piles uses armor layer and on 2550 m side uses steel pipe pile with a diameter of 406.6 mm. In this final project also planned an inspection pavement with 650 mm thick that will pass along drainage canal and box culvert for crossing the drainage canal with a size of 2560 mm x 1960 mm.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Perkuatan Tanah, Shore Protection, Armour Layer, Jalan Inspeksi, Drainase
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA749 Soil stabilization
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Yasa Made Adhitya
Date Deposited: 15 Jul 2024 00:55
Last Modified: 15 Jul 2024 00:55
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/67714

Actions (login required)

View Item View Item