Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Niat Pengguna Untuk Menggunakan Aplikasi Daftar Online Rumah Sakit (Studi Kasus: Rsud Gambiran Kediri

Widyapraba, Esti (2016) Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Niat Pengguna Untuk Menggunakan Aplikasi Daftar Online Rumah Sakit (Studi Kasus: Rsud Gambiran Kediri. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5212100157-undergraduate-theses.pdf]
Preview
Text
5212100157-undergraduate-theses.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Implementasi dari perkembangan TI dalam layanan kesehatan yang dapat memudahkan pasien yaitu sistem layanan kesehatan terintegrasi atau sering kita sebut e-health. Rumah Sakit Gambiran Kota Kediri merupakan salah satu rumah sakit yang memiliki e-health yang perlu dikaji dalam penggunaannya. Salah satu aplikasi e-health adalah Aplikasi Daftar Online Rumah Sakit (ADORS). Sebelum menerapkan aplikasi ADORS perlu dilakukan analisis untuk melihat kesiapan penerimaan dan adaptasi pengguna, agar dapat diimplementasikan secara optimal, sehingga hasilnya dapat sesuai dengan kebutuhan dan tepat sasaran.
Penelitian ini dikaji dengan menggunakan model konseptual Yung-Zung Chang untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi penerimaan pengguna terhadap ADORS. Pengujian model dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan software SmartPLS.
Hasil dan temuan dalam penelitian ini adalah faktor-faktor yang mempengaruhi penerimaan pengguna dalam menggunakan ADORS serta rekomendasi sebagai upaya untuk
vi
peningkatannya. Faktor perceived service availability berpengaruh positif terhadap perceived ease of use. Perceived ease of use berpengaruh positif dan signifikan terhadap perceived usefulness. Perceived usefulness dan subjective norm berpengaruh positif dan signifikan terhadap behavioral intention to use. Kedua faktor tersebut terbukti sama-sama memiliki aspek penting untuk dipertimbangkan karena memiliki pengaruh terhadap niat penggunaan ADORS.
=========================================================
Implementation of the development of IT in healthcare can support patients and their carers, one of which is an integrated healthcare or often called e-health. Gambiran Hospital is one of the healthcare institutions that have e-health that need to be studied in its use. One of the e-health applications is Aplikasi Daftar Online Rumah Sakit (ADORS). However, before the ADORS can be implemented, study to analyze the approval of such systems need to be conducted to confirm that the users are all in agreement and ready for the technology.
This study examined using modified models Yung-Zung Chang aims to determine the factors that affect the acceptance of users to use ADORS. The model is tested using software SmartPLS.
The results and findings of this study are the factors that affect the acceptance of users in use ADORS as well as recommendations for improvement efforts. That factor perceived service availability had significantly positive impacts on perceived ease of use ADORS. Perceived ease of use had significantly positive impacts on perceived usefulness.
viii
Perceived usefulness and subjective norm had significantly positive impacts on behavioral intention to use ADORS. These two factors are shown to has an important aspect to be considered as having an influence on behavioral intention to use ADORS.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSSI 005.74 Wid p
Uncontrolled Keywords: E-health, Aplikasi Daftar Online Rumah Sakit, Technology Acceptance Model, Theory Of Planned Behavior, Partial Least Square
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76.9.D343 Data mining. Querying (Computer science)
Divisions: Faculty of Information Technology > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: EKO BUDI RAHARJO
Date Deposited: 21 Nov 2019 07:32
Last Modified: 21 Nov 2019 07:32
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/71951

Actions (login required)

View Item View Item