Arahan Pengembangan Desa Tertinggal Kabupaten Bondowoso Berdasarkan Aspek Sosial, Ekonomi, Dan Infrastruktur

Puspasari, Amelia (2016) Arahan Pengembangan Desa Tertinggal Kabupaten Bondowoso Berdasarkan Aspek Sosial, Ekonomi, Dan Infrastruktur. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.

[thumbnail of 3612100019-undergraduate-theses-.pdf]
Preview
Text
3612100019-undergraduate-theses-.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview

Abstract

Kabupaten Bondowoso merupakan salah satu kabupaten
tertinggal di Provinsi Jawa Timur berdasarkan RPJMN tahun 2015-
2019. Selain itu, terdapat kesenjangan antara nasional dan
kabupaten sehingga perlu dilakukan identifikasi dan pengembangan
desa tertinggal di Kabupaten Bondowoso. Permasalahan rendahnya
kualitas dari Sumber Daya Manusia (SDM), pelayanan infrastruktur
dasar yang belum memadai antara desa satu dengan desa lainnya,
dan permasalahan tingginya angka kemiskinan yang terjadi di
Kabupaten Bondowoso sehingga untuk mengatasi hal tersebut
dilakukan arahan pengembangan desa tertinggal Kabupaten
Bondowoso berdasarkan aspek sosial, ekonomi, dan infrastruktur.
Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan arahan
pegembangan desa tertinggal di Kabupaten Bondowoso
berdasarkan aspek sosial, ekonomi, dan infrastruktur. Penelitian ini
menggunakan teori pegembangan wilayah, pengembangan daerah
tertinggal, dan pembangunan perdesaan dengan menggunakan
Analisis Faktor Eksplanatory untuk menentukan faktor yang
berpengaruh terhadap ketertinggalan desa, Analisis Biplot
digunakan untuk tipologi desa tertinggal berdasarkan aspek sosial,
ekonomi, serta infrastruktur, dan Analisis Deskripsi digunakan
untuk merumuskan arahan pengembangan desa tertinggal
berdasarkan aspek-aspek yang diprioritaskan.
Dari hasil penelitian terdapat empat faktor yang
berpengaruh terhadap ketertinggalan desa di Kabupaten
Bondowoso yaitu faktor kualitas SDM, perekonomian masyarakat,
kondisi infrastruktur sosial, kondisi infrastruktur ekonomi.
Berdasarkan hasil tipologi desa terdapat 95 desa tertinggal di
vi
Kabupaten Bondowoso yang terbagi menjadi 3 tipologi. Tipologi A
sebanyak 9 desa, Tipologi B sebanyak 59 desa, dan Tipologi C
sebanyak 27 desa. Arahan tipologi A peningkatan salah satu aspek
SDM dan infrastruktur sosial atau perekonomian dan infrastruktur
ekonomi. Arahan tipologi B peningkatan salah satu aspek SDM dan
infrastruktur sosial dan atau perekonomian dan infrastruktur
ekonomi. Arahan tipologi C peningkatan aspek SDM dan
infrastruktur sosial serta perekonomian dan infrastruktur ekonomi.
=========================================================
Bondowoso is one of underdeveloped Regencies in East
Java Province based on RPJMN in year 2015-2019. In addition,
there is discrepancy between National and Regency o that
identification and development of underdeveloped villages in
Bondowoso are significantly needed. This direction is aimed at
overcoming problems such as the low quality of human resources,
the insufficient basic infrastructure services between one village and
another and the high rate of poverty.
This study aims to formulate the direction of development
of underdeveloped village in Bondowoso Regency based on social,
economic, and infrastructure aspects. It uses a territorial
development theory, development of underdeveloped areas, and
development of village by using Explanatory Factor Analysis to
determine factors which affect the village backwardness. Biplot
Analysis is used for underdeveloped village typology based on
social, economic, and infrastructure aspects, and Descriptive
Analysis is used to formulate the direction of underdeveloped village
development based on the prioritized aspects.
From the findings, there are four causes of village
backwardness in Bondowoso Regency, namely the quality factors of
human resources, economy of community, social infrastructure
conditions, and economic infrastructure conditions. Based on the
result of village typology, these are 95 underdeveloped villages in
Bondowoso Regency divided into 3 typologies. A typology is of as
many as 9 villages, B typology is 59 villages while C typology is 27
villages. For the direction of A typology, it is an improvement of one
of human resources aspects and social infrastructure or economy
and economic infrastructure. For B typology, it is an improvement
viii
of one of human resources aspects and or social infrastructure or
economy and economic infrastructure. For C typology, it is an
improvement aspects of human resources and social infrastructure,
economy and economic infrastructure.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSPW 711.4 Pus a-1
Uncontrolled Keywords: pengembangan desa, desa tertinggal, sosial, ekonomi, infrastruktur
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture > NA9053 City planning
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Regional and Urban Planning > 35201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: EKO BUDI RAHARJO
Date Deposited: 03 Jan 2020 08:02
Last Modified: 03 Jan 2020 08:02
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/72524

Actions (login required)

View Item View Item