Febriati, Ottik (2020) Penilaian Risiko Bisnis Diversifikasi Perusahaan Jasa Pelabuhan di Asia, Australia, Eropa dan Amerika Utara. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
09211250024001-Master_Thesis.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Perdebatan mengenai pro dan kontra strategi diversifikasi perusahaan terhadap risiko bisnis perusahaan telah berlangsung lama. Selain dipandang banyak manfaat dari adanya diversifikasi, bagi sebagian orang diversifikasi memiliki sudut pandang yang berbeda, yaitu justru membawa perusahaan ke risiko yang baru. Penelitian bertujuan untuk mengetahui perusahaan jasa pelabuhan dengan strategi diversifikasi apakah memiliki risiko bisnis yang lebih rendah daripada perusahaan jasa pelabuhan yang tidak melakukan strategi diversifikasi. Metode pengukuran tingkat diversifikasi suatu perusahaan yang dipergunakan adalah kategori Rumelts, serta penilaian resiko bisnis menggunakan metode perhitungan koefisien variasi laba operasi perusahaan (CVEBIT). Dari penelitian ini menyimpulkan bahwa keseluruhan PT Pelindo berstrategi bisnis diversifikasi terkait dengan nilai risiko bisnis 0,56. Sedangkan nilai risiko bisnis perusahaan terdiversifikasi terkait diluar PT Pelindo sebesar 1,94, sehingga dapat dikatakan pada titik optimal tertentu keputusan berstrategi diversifikasi terkait akan meningkatkan risiko secara keseluruhan. Perusahaan berkriteria single business dan terdiversifikasi tidak terkait memiliki risiko bisnis lebih rendah di 1,06 dan 0,85 dibanding perusahaan yang terdiversifikasi di 2,89. Faktor yang mempengaruhi dan menentukan tinggi rendahnya risiko bisnis adalah volatility dari penjualan dan semakin besarnya jumlah fixed cost maka semakin berfluktuasilah operating income dan risiko bisnis pun akan tinggi.
=================================================================================================================================
The debate over the pros and cons of the company diversification strategy towards to the company's business risk has lasted long. Additionally seen many benefits from diversification, for some company management sides, diversification has a different viewpoint which would bring the company to new risks. The objectives to be achieved in this research is to find out whether the port services company with the diversification strategy business has a lower risk than the port service company which is not pursuing the diversification strategy business. The measurement of diversification level is conducted by using Rumelt’s categories, then the business risk as research variable that measured by using the coefficient of variation of operating profit method called CVEBIT. The research concludes that PT Pelindo as related diversified company's business risk calculation by 0,56 while the others related diversified company business risks at 1,94. So it can be said that at a certain optimal point after diversified, it will be increasing the overall risk. Non-diversified and unrelated diversified company's has a lower business risk at 1,06 and 0,85 than firms with diversification strategy at 2,89. Two factors that influence and determine the level of business risk are the volatility of the sales and the greater the number of fixed cost, the more volatile operating income and business risk will also be higher.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | RTMT 658.155 Feb p-1 2020 |
Uncontrolled Keywords: | Risiko bisnis, diversifikasi, pelabuhan |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T174.5 Technology--Risk assessment. |
Divisions: | Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Technology Management > 61101-(S2) Master Thesis |
Depositing User: | Ottik Febriati |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 01:32 |
Last Modified: | 15 Oct 2024 01:32 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/74573 |
Actions (login required)
View Item |