Naufal, Mohammad Alif (2020) Studi Implementasi Reliability Centered Maintenance (RCM) untuk Proses Perawatan dan Perbaikan Kapal Tunda. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
04111640000044-Undergraduate_Thesis.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Konektivitas antar pulau di Indonesia salah satunya ditunjang dengan ketersediaan pelabuhan. Mengingat begitu pentingnya peran kapal tunda (tugboat) pada pelabuhan dan proses transhipment, maka yang harus diusahakan adalah memastikan kapal tunda (tugboat) tersebut tetap beroperasi dengan baik selama lifetime-nya. Tindakan yang biasa dilakukan oleh pemilik untuk memastikan asetnya (kapal tunda) dapat beroperasi dengan baik selama lifetime-nya adalah dilakukan tindakan maintenance dan repair. Ide dasar dari teknik perawatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sistem perawatan yang diterapkan saat ini pada komponenya yang berpengaruh pada reliability kapal tunda (tugboat) untuk merencanakan tindakan dan interval perawatan yang tepat untuk kapal tunda (tugboat). Dari hasil studi literatur, data yang sudah didapatkan terkait dengan data kerusakan kapal tunda dan sistem perawatan yang ada dianalisis sesuai dengan metode Reliability Centered Maintenance yang telah dipelajari. Terakhir, dari data yang sudah diolah akan dilakukan analisis mengenai keandalan komponen vital pada kapal tunda sebagai penentuan terhadap periode perbaikan sesuai dengan metode RCM. Sistem perawatan kapal tunda saat ini Komponen vital yang ditentukan adalah mesin induk, mesin bantu, poros, SRP, winch, windlass, anchor, chain, cable and rope, fender, shell dan deck plate, pompa PMK. Mesin induk, mesin bantu dan SRP memiliki RPN tertinggi. Sehingga dengan itu task selection yang dipilih adalah kombinasi kegiatan on condition, hard time, dan failure finding, dengan interval pemeriksaan yang optimal untuk mesin induk 15 hari, mesin bantu 66 hari, dan SRP 66 hari
Actions (login required)
View Item |