Anggoro, Fais Verian and Abdillah, Yasir (2020) Produksi Polialuminium Klorida (PAC) dari Aluminium Scrap. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
02211640000066_02211640000096-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (347kB) | Request a copy |
Abstract
Pabrik polialuminium klorida (PAC) ini didirikan dengan tujuan untuk membantu kebersihan masyarakat di Kabupaten Cikarang yang sudah mulai mengenal hidup higienis. Bahan baku polialuminium klorida ini adalah aluminium scrap. Penggunakan PAC sebagian besar digunakan dalam industri pengolahan limbah, selain itu PAC juga digunakan dalam industri air bersih. Pabrik PAC yang direncanakan berdiri pada tahun 2022 di Cikarang, Kabupaten Bekasi. Kapasitas pabrik sebesar 38654,9 ton/tahun, memenuhi kemampuan suplai beberapa industri di Cikarang. Proses pembuatan PAC dimulai dari reducing size dari aluminium scrap. Reducing size bertujuan untuk memudahkan proses reaksi dan memperluas area reaksi. Kemudian aluminium dilewatkan di screener untuk memisahkan aluminium yang sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Kemudian aluminium dilewatkan ke reaktor untuk direaksikan dengan asam klorida (HCl) encer. Setelah itu akan terbentuk PAC dan gas hidrogen. PAC yang terbentuk kemudian disaring dengan filter press untuk memisahkan PAC dengan aluminium yang tidak bereaksi dan pengotor. Pengotor akan dibuang sementara aluminium yang tidak bereaksi akan dikembalikan ke reaktor. PAC yang telah melewati filter press akan disimpan dalam storage sebelum didistribusikan. Gas hidrogen yang terbentuk akan dialirkan dengan pompa menuju flare dan dibakar. Sisa HCl yang tidak bereaksi akan dikembalikan ke dalam reaktor melalui kondensor Pabrik PAC ini direncanakan beroperasi secara kontinyu selama 24 jam dengan waktu produksi 330 hari/tahun. Operasi pabrik PAC ini memiliki perencanaan berupa kapasitas produksi sebesar 38654,9 ton/tahun dengan jumlah tenaga kerja sebanyak 86 orang. Dari analisa ekonomi didapat bahwa komposisi modal terdiri dari modal sendiri sebesar 40% dan pinjaman sebesar 60% dengan bunga bank sebesar 7,25% per tahun. Total modal investasi sebesar Rp. 98.082.262.624, total biaya produksi sebesar Rp. 514.505.535.781, dan hasil penjualan per tahun sebesar Rp. 538.772.085.403. Dari hasil analisa ekonomi didapat Internal Rate of Return sebesar 32 %, Pay Out Time selama 5,13 tahun, dan Break Even Point 66,5 %. Dari hasil uraian diatas, ditinjau dari segi teknis maupun ekonomis, pabrik PAC ini layak untuk ditinjau lebih lanjut ke tahap perencanaan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TS Manufactures > TS176 Manufacturing engineering. Process engineering (Including manufacturing planning, production planning) |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology > Chemical Engineering > 24201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Fais Verian |
Date Deposited: | 31 Aug 2020 02:49 |
Last Modified: | 31 Aug 2020 02:49 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/81081 |
Actions (login required)
View Item |