Analisis Self-Mixing Interferometry Sebagai Sensor Getaran Pada Aplikasi Detektor Detak Jantung Manusia

Yaqin, Moh. Ainul (2020) Analisis Self-Mixing Interferometry Sebagai Sensor Getaran Pada Aplikasi Detektor Detak Jantung Manusia. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 01111850010015-Master_Thesis.pdf]
Preview
Text
01111850010015-Master_Thesis.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuaian sinyal Self-Mixing Interferometry (SMI) dengan sinyal detak jantung manusia. Prinsip kerja SMI menggunakan prinsip interferometer Fabry-Perot. SMI menggunakan laser dioda sebagai sensor non-kontak. Selain itu, function generator dan simulasi ECG buatan digunakan sebagai input pada rancangan sistem. Terdapat dua pengujian, yaitu pengujian non-detak jantung dengan sinyal dari function generator dan pengujian detak jantung dengan simulasi ECG buatan. Hasil menunjukkan bahwa sinyal SMI dari getaran sinyal pulsa function generator mendeteksi tegangan tertinggi 0,21 V. Sedangkan, sinyal SMI dari getaran simulasi ECG memiliki bagian-bagian yang sama dengan sinyal simulasi ECG, yaitu gelombang PQRST dengan garis isoelektrik yang terletak pada tegangan 0,17 V, titik puncak R sebesar 0,21 V dan titik S sebesar 0.13 V. Rasio nilai garis isoelektrik, yaitu 1:6, rasio titik puncak R sebesar 1:8, dan rasio titik S diperoleh sebesar 1:4. Sinyal ini membuktikan bahwa SMI mampu mendeteksi sinyal detak jantung manusia secara non-kontak.

=========================================================
This study aimed to determine the suitability of the Self-Mixing Interferometry (SMI) signal with the human heart rate signal. SMI used the Fabry-Perot interferometer principle. SMI functioned a diode laser as a non-contact sensor. In addition, function generators and artificial ECG simulations were employed as inputs to the system design. There were two tests, namely non-heart rate testing with signals from the function generator and heart rate testing with artificial ECG simulations. The results displayed that the SMI signal from the function generator signal vibration detected the highest voltage of 0.21 V. Meanwhile, the SMI signal from the ECG simulation vibration had the same parts as the ECG simulation signal, namely PQRST wave with an isoelectric line located at a voltage of 0.17 V, point R was 0.21 V and point S was 0.13 V. The ratio of the value of the isoelectric line was 1: 6, the peak point ratio R was 1: 8, and the point S ratio was 1: 4. This signal proved that the SMI was able to detect non-contact human heart rate signals.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: ECG generator, Laser Dioda, Self Mixing Interferometry, Sensor Getaran. ECG generator, Diode Laser, Self Mixing Interferometry, Vibration Sensor.
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Faculty of Science and Data Analytics (SCIENTICS) > Physics > 45101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Ainul Yaqin
Date Deposited: 03 Sep 2020 07:10
Last Modified: 26 Dec 2023 16:00
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/81749

Actions (login required)

View Item View Item