Pemisahan Logam Berat Cu Dan Cd Dari Larutan Logam Sintetis Dan Air Limbah Industri Dengan Menggunakan Biomassa Chlorella Vulgaris Dan Biomassa Chlorella Vulgaris Yang Terimmobilisasi Sebagai Adsroben

Pinem, Otta Richard Bena and Sani, Taufiq Fajar (2014) Pemisahan Logam Berat Cu Dan Cd Dari Larutan Logam Sintetis Dan Air Limbah Industri Dengan Menggunakan Biomassa Chlorella Vulgaris Dan Biomassa Chlorella Vulgaris Yang Terimmobilisasi Sebagai Adsroben. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.

[thumbnail of 2310100009-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
2310100009-Undergraduate_Thesis.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Salah satu alternatif pemisahan logam dari limbah
industri dengan biaya yang lebih murah dan aman bagi
lingkungan yaitu dengan menggunakan mikroorganisme sebagai
penyerap logam. Alga Chlorella Vulgaris memiliki gugus
karboksil, hidroksil,amina, sulfudril, imadazol, sulfat dan sulfonat
yang terdapat dalam dinding sel yang dimana gugus fungsi
tersebut dapat melakukan pengikatan dengan ion logam. Tujuan
dari penelitian ini adalah untuk mempelajari efektifitas
penyerapan ion logam, pengaruh beberapa parameter terhadap
penyerapan logam, selektifitas penyerapan biomassa alga
terhadap beberapa jenis ion logam. Selain itu membandingkan
efisiensi adsorpsi pada larutan sintetis dan air limbah industri.
Alga yang digunakan sebagai adsorben berupa biomassa alga non
immobilisasi dan biomassa alga yang terimmobilisasi pada silika
gel. Proses adsorpsi dilakukan selama 1 jam. Dari hasil penelitian
dan analisa yang telah dilakukan didapat bahwa pH, konsentrasi logam, dan jumlah biomassa alga Chlorella Vulgaris serta waktu
kontak merupakan parameter yang mempengaruhi proses
penyerapan logam oleh biomassa alga. Kondisi optimum yang
didapat pada penelitian ini bahwa pH optimum adalah sebesar 6.
Sedangkan untuk konsentrasi logam optimum adalah 25 mg/L.
Kemudian jumlah biomassa alga optimum adalah 200 mg dan
waktu kontak paling optimum adalah 60 menit. Larutan logam
yang digunakan adalah larutan sintetis dan limbah PT SIER.
Proses adsorpsi ion logam tembaga dan kadmium pada larutan
logam sintetis lebih efektif dibandingkan dengan adsorpsi pada
larutan limbah industri PT. SIER. Dari 2 jenis biomassa yang
digunakan sebagai adsorben biomassa alga non immobilisasi
mampu menyerap logam lebih besar dibandingkan biomassa alga
yang terimmobilisasi
===========================================================================================
One of many ways to separate metal from industrial
waste at a cost that is cheaper and safer for environment by using
microorganism as metal absorber . Algae Chlorella Vulgaris has a
carboxyl group, hydroxyl, amine, sulfudril, imadazol,sulfate and
sulfonate that the fucntional groups is effective to bind heavy
metals ion via adsorption process. The purpose of this research
are to study the effectiveness of adsorption of metal ions, the
influence of several parameters on the metal adsorption,and the
adsorption selectivity of several types of metal ions by algae
biomass. And also to compare the efficiency of adsorption on
synthetic solutions and industrial wastewater. The variation of
algae biomass are algae biomass biomass non immobilization and
algae biomass with immobilization on silica gel. Adsorption
process carried out on 1 hour. From the results of research and
analysis that has been done found that pH, metal concentration,
and the amount of algae biomass Chlorella Vulgaris and contact
time are parameters that affect the process of metal uptake by
iii

algae biomass. The optimum conditions obatined in this study
that the optimum pH is 6. The optimum metal concentration is 25
mg / L. The optimum amount of algae biomass is 200 mg and the
optimum contact time is 60 minutes. Types of wastewater that
used are a synthetic solution and PT.SIER industrial wastewater.
The adsorption process of metal ions of copper and cadmium in
synthetic metal solution is more effective than the adsorption in
industrial waste solution from PT.SIER. From the two types of
biomass are used as adsorbent, non-immobilized algae biomass is
able to adsorb more metal than the immoblized algae biomass

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSK 541.33 Pra p
Uncontrolled Keywords: Immobilisasi, Cadmium, Chlorella Vulgaris, Tembaga
Subjects: Q Science > QD Chemistry > QD547 Flocculation, precipitation, adsorption, etc.
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Chemical Engineering > 24201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: EKO BUDI RAHARJO
Date Deposited: 15 Oct 2020 05:33
Last Modified: 15 Oct 2020 05:33
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/82146

Actions (login required)

View Item View Item