Fathullah, Muhamad Isra' (2021) Analisis Kemampuan Pendeteksian Crack Pada Poros Baling-Baling Dengan Stainless Steel Shocking Menggunakan Metode Eddy Current Testing. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
04111640000061-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 April 2023. Download (9MB) | Request a copy |
Abstract
Poros baling-baling yang terus-menerus berputar rawan aus karena bergesekan. Perlu dilakukan pelapisan sebagai pelindung dari keausan. Untuk mengatasi keausan dapat dilakukan pelapisan material lain sebagai pelindung agar terhindar dari keausan. Material yang sudah dilapisi pelindung tersebut memiliki kemungkinan untuk terjadinya crack karena fatigue. Oleh karena itu diperlukan metode NDT atau Nonconductive Testing pada poros tersebut untuk memeriksa apakah ada crack pada material inti poros yang sudah diberi lapisan anti korosi, sehingga dapat meminimalkan dampak yang dapat timbul. Pada tugas akhir ini dilakukan pengukuran kemampuan pendeteksian crack yang dilapisi oleh lapisan stainless steel menggunakan metode eddy current testing. Pengujian ini menggunakan tiga buah spesimen baja karbon A36 yang dilapisi oleh stainless steel 314 dengan cara di-shocking. Masing-masing spesimen memiliki dimensi diameter sebesar 50 mm dan tebal sebesar 10 mm. Ketiga spesimen tersebut memiliki lima buah crack. Crack pada spesimen divariasikan dengan variasi kedalaman. Kedalaman masing-masing retak adalah 1 mm, 1.5 mm, 2 mm, 2.5 mm, dan 3 mm. Ketiga spesimen tersebut juga divariasikan ketebalan lapisan stainless steel-nya. Masing-masing memiliki ketebalan sebesar 1 mm, 1.5 mm, dan 2 mm. Pengujian dilakukan menggunakan parameter frekuensi 30 kHz, horizontal gain 70.0 dB, dan vertical gain 75.0 dB. Hasil dari pengujian ini menunjukkan bahwa retak dengan kedalaman 1 mm menghasilkan ketinggian sinyal yang paling kecil dibanding retak dengan kedalaman 3 mm. Spesimen dengan lapisan stainless steel sebesar 2 mm juga menghasilkan ketinggian sinyal yang paling kecil. Sehingga retak dengan kedalaman 1 mm dan dilapisi oleh stainless steel setebal 2 mm menghasilkan ketinggian sinyal yang paling kecil dibandingkan seluruh hasil pengujian. Sebaliknya retak dengan kedalaman 3 mm dan ketebalan lapisan stainless steel sebesar 1 mm menghasilkan sinyal eddy current yang paling besar. Hasil dari pengujian ini juga menunjukkan bahwa kemampuan pendeteksian eddy current testing berkurang sekitar 50% untuk setiap penambahan ketebalan lapisan stainless steel sebesar 0.5 mm.
====================================================================================================
Propeller shaft is vulnerable to worn out because of its friction. To prevent it, cladding is needed. Using another material as a cladding that can protect the shaft from worn out. However, there is a possibility that crack can occur on the shaft because of fatigue. Therefore, NDT is needed to check if there is a crack on the shaft’s core material cladded with anti-corrotion cladding, thus can minimized the negative effect. This research was conducted to measure the ability of crack detection which cladded with layers of stainless steel using the eddy current testing method. This test uses three pieces of carbon steel A36 which cladded with stainless steel 314 by manner of shocking. Each specimen is 50 mm in diameter and the thickness is 10 mm, and each has 5 cracks. The depths of each crack are 1 mm, 1.5 mm, 2 mm, 2.5 mm, and 3 mm. Each specimen is also varied in thickness of the stainless steel layers, and each of it has thickness of 1 mm, 1.5 mm, and 2 mm. The test was carried out using a frequency parameter of 30 kHz, a horizontal gain of 70.0 dB, and a vertical gain of 75.0 dB. The result of this study shows that crack with 1 mm depth obtain the smallest height of eddy current signal rather than crack with 3 mm depth. Speciment with 2 mm stainless steel layer also obtain the shortest height of signal. Therefore crack with 1 mm depth and cladded with 2 mm thickness of stainless steel layer produce the shortest height of eddy current signal. Otherwise, crack with 3 mm depth and 1 mm thickness of stainless steel layer generate the highest height of eddy current signal. The result of this study also shows that the ability of eddy current testing decreased around 50% of every additional thickness of stainless steel by 0.5 mm.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | crack, eddy current testing, nondestructive testing, poros baling-baling, shocking, crack, eddy current testing, nondestructive testing, shaft, shocking |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA418.16 Materials--Testing. V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM156 Naval architecture V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM163 Hulls (Naval architecture) |
Divisions: | Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Naval Architecture and Shipbuilding Engineering > 36201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Muhamad Isra' Fathullah |
Date Deposited: | 09 Mar 2021 02:41 |
Last Modified: | 09 Mar 2021 03:28 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/83602 |
Actions (login required)
View Item |