Perancangan Kampanye Mengurangi Stigma terhadap Ibu Tunggal akibat Perceraian

Nuzula, Kartika Firda (2021) Perancangan Kampanye Mengurangi Stigma terhadap Ibu Tunggal akibat Perceraian. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 08311640000080-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
08311640000080-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2023.

Download (98MB) | Request a copy

Abstract

Fenomena Single Parent (Orang Tua Tunggal) banyak terjadi di Indonesia. Orang tua tunggal adalah proses pengasuhan anak hanya dengan salah satunya, ayah atau ibu. Menjadi orang tua tunggal khususnya ibu, memiliki tanggung jawab besar dalam mengasuh anak serta menjadi tulang punggung keluarga. Ibu tunggal akibat perceraian masih lekat dengan beberapa stigma. Stigma yang paling kuat adalah status janda yang dipandang sebagai penggoda atau perusak rumah tangga orang, diikuti dengan gurauan yang merendahkan status para ibu tunggal.
Perancangan kampanye ini dilakukan dengan beberapa metode penelitian. Studi literatur tentang perceraian, ibu tunggal, periklanan dan kampanye. Studi eksisting dan studi komparator untuk memperluas serta menambah referensi. Kuisioner untuk mengetahui kecocokan konten yang dirancang dengan target audiens. Depth interview kepada stakeholder dan ibu tunggal. Studi eksperimental untuk menentukan konsep desain dan kriteria desain kampanye yang akan dirancang, kemudian dilanjutkan dengan wawancara ahli sebagai evaluasi rancangan desain. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah media yang dapat menunjang permasalahan guna mengurangi stigma terhadap ibu tunggal.
Tujuan dari kampanye ini adalah untuk menumbuhkan kesadaran pada masyarakat yang memandang ibu tunggal akibat perceraian menjadi lebih positif. Kampanye ini dirancang dengan menggunakan beberapa media yaitu video ilm, media sosial, website, print ads, transportation ads, serta ambient media yang diletakkan di berbagai titik strategis di kota Jakarta.

=====================================================================================================

The phenomenon of Single Parent is common in Indonesia. Single parent is the process of parenting only with one, father or mother. Being a single parent, especially mothers, has a great responsibility in caring for children and becomes the backbone of the family. Single mothers due to divorce are still attached to some stigma. The most powerful stigma is the status of widows who are seen as tempting or destroying people's households, followed by jokes that demean the status of single mothers.
The design of this campaign is carried out using several research methods. Literature study on divorce, single mothers, advertising and campaigns. Existing studies and comparator studies to expand and add references. Questionnaire to determine the suitability of the content designed with the target audience. Depth interviews with stakeholders and single mothers. Experimental study to determine the design concept and criteria for the campaign design to be designed, followed by expert interview as an evaluation of the design design. Therefore, we need a media that can support the problem in order to reduce the stigma against single mom..
The purpose of this campaign is to raise awareness in the public who view single mothers as a result of divorce to be more positive. This campaign is designed using several media, namely psa video, social media, websites, print ads, trasnportation ads, and ambient media which are placed at various strategic points in the city of Jakarta.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: campaign, single mother, divorce, stigma kampanye, ibu tunggal, perceraian, stigma
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD74 Internet advertising.
N Fine Arts > NC Drawing Design Illustration
T Technology > TS Manufactures > TS171 Product design
Divisions: Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Product Design > 90231-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Kartika Firda Nuzula
Date Deposited: 09 Mar 2021 21:20
Last Modified: 09 Mar 2021 21:20
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/83929

Actions (login required)

View Item View Item