Putri, Alya Afrarin Judina (2021) Analisis Keputusan Investasi Dan Pengelompokan Saham Idx High Dividend 20 Tahun 2018-2020 Menggunakan Analisis Fundamental Mikro. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
10611710000102-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2023. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Pada akhir tahun 2020 sebanyak 3,53 juta investor dimana 1,5 juta diantaranya adalah para investor saham. Salah satu indeks saham pilihan investasi yaitu IDX High Dividend 20 yang terdiri dari berbagai sektor. Saham sebagai salah instrumen investasi jangka panjang dalam pelaksanaannya diperlukan perhitungan dan analisis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis keputusan investasi saham IDX High Dividend 20 dengan analisis fundamental mikro. Analisis yang digunakan diantaranya yaitu Price Earning Ratio (PER) dan analisis klaster. Nilai intrinsik saham yang diperoleh dibandingkan dengan harga saham di pasar dan dilanjutkan dengan pengelompokan saham menggunakan analisis klaster. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keputusan investasi tahun 2018 dan 2019 untuk saham BBCA dan BBRI adalah overvalued yaitu investor saham sebaiknya menjual saham BBCA atau BBRI jika telah memiliki kedua saham tersebut dan tidak membeli jika belum memiliki. Sedangkan untuk 13 saham lainnya adalah undervalued yaitu sebaiknya investor saham membeli 13 saham jika belum memiliki saham tersebut dan tidak menjual jika telah memiliki. Sedangkan pada tahun 2020, keputusan investasi saham adalah overvalued untuk saham ITMG dan UNTR, tidak ada keputusan investasi untuk saham GGRM dan LPPF, serta 11 saham lainnya adalah undervalued. Hasil pengelompokan 15 saham diperoleh bahwa kelompok optimum tahun 2018 yaitu sebanyak 4 kelompok dengan metode single linkage dan average linkage, kelompok optimum tahun 2019 yaitu 3 kelompok dengan metode single linkage, dan kelompok optimum tahun 2020 yaitu 3 kelompok dengan metode complete linkage.
========================================================
At the end of 2020 there were 3.53 million investors, of whom 1.5 million were stock investors. One of the investment option stock indices is IDX High Dividend 20 which consists of various sectors. Stocks as one of the long-term investment instruments in their implementation required calculation and analysis. The purpose of this study is to analyze the investment decisions of IDX High Dividend 20 shares with micro fundamental analysis. The analysis used include Price Earning Ratio (PER) and cluster analysis. The intrinsic value of the shares obtained is compared to the share price in the market and continued with the grouping of stocks using cluster analysis. The results of this study show that investment decisions in 2018 and 2019 for BBCA and BBRI shares are overvalued, stock investors should sell BBCA or BBRI shares if they already own both shares and do not buy if they do not already own. As for the other 13 stocks are undervalued that is, it is recommended that stock investors buy 13 shares if they do not already own the shares and do not sell if they already own. While in 2020, stock investment decisions are overvalued for ITMG and UNTR shares, no investment decisions for GGRM and LPPF shares, and 11 other stocks are undervalued. The results of the grouping of 15 stocks obtained that the optimum group in 2018 is as many as 4 groups with the single linkage and average linkage method, the optimum group in 2019 is 3 groups with the single linkage method, and the optimum group in 2020 is 3 groups with complete linkage.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Analisis Fundamental Mikro, Analisis Klaster, Investasi, Saham =============== Micro Fundamental Analysis, Cluster Analysis, Investment, Stocks |
Subjects: | Q Science |
Divisions: | Faculty of Vocational > 49501-Business Statistics |
Depositing User: | Alya Afrarin Judina Putri |
Date Deposited: | 18 Aug 2021 07:49 |
Last Modified: | 18 Aug 2021 07:49 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/86314 |
Actions (login required)
View Item |