Hadi, Zhulfikha Nurma Ghuvita (2021) Pemantauan Perubahan Tutupan Lahan Dan Pengaruhnya Terhadap Konsentrasi Total Suspended Solid Menggunakan Citra Satelit Multitemporal (Studi Kasus: Kali Porong, Sidoarjo). Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
6016201010-Master_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2023. Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Pemantauan konsentrasi Total Susupended Solid (TSS) merupakan salah satu metode untuk menentukan kualitas air, karena nilai TSS yang tinggi menunjukkan tingkat pencemaran yang tinggi. Dinamika sedimen tersuspensi di perairan tidak lepas dari dinamika tutupan lahan yang terjadi di atasnya. Perubahan kondisi kualitas air di sungai merupakan dampak buangan dari penggunaan lahan yang ada. Oleh karena itu, penggunaan lahan merupakan salah satu faktor penting yang mempengaruhi perubahan konsentrasi sedimentasi. Dengan menggunakan platform google earth engine yang menyediakan kumpulan data penginderaan jauh dalam jumlah besar dan pemrosesannya yang gratis, penelitian ini bertujuan untuk melakukan pemantauan perubahan tutupan lahan dan pengaruhnya terhadap kualitas air yang berupa konsentrasi TSS di kawasan Kali Porong, Sidoarjo. Penelitian ini dilakukan secara multitemporal dalam rentang waktu sepuluh tahun terakhir yaitu dari tahun 2013-2021 dengan menggunakan citra satelit multitemporal landsat-8 dan sentinel-2 yang datasetnya telah tersedia pada google earth engine. Tahun 2016, 2017, dan 2021 memiliki sebaran nilai rata-rata konsentrasi TSS yang tinggi yaitu sebesar 80,93 mg/L, 88,01 mg/L, dan 69,45 mg/L. Hasil uji akurasi klasifikasi tutupan lahan yang dilakukan pada platform google earth engine menunjukkan hasil yang baik dengan nilai rata-rata overall accuracy sebesar 90,76% dan nilai rata-rata koefisien kappa sebesar 88,89%. Peningkatan maupun penurunan luasan tutupan lahan secara multitemporal memiliki hubungan yang sangat kuat terhadap nilai rata-rata konsentrasi TSS yang ditunjukkan dengan koefisien korelasi yang sangat tinggi yaitu sebesar 0,935. Kelas tutupan lahan yang memiliki pengaruh paling besar terhadap nilai konsentrasi TSS adalah hutan dan vegetasi lain, tegalan dan tanah kosong, serta tutupan lahan sawah dibuktikan dengan adanya perubahan tutupan lahan yang siginifikan tiap tahunnya. Sedangkan kelas badan air merupakan tutupan lahan yang pengaruhnya paling rendah terhadap nilai konsentrasi TSS. Perlu adanya penambahan faktor lain seperti curah hujan dan nilai arus untuk memperkuat analisis keterkaitan hubungan perubahan tutupan lahan dengan nilai konsentrasi TSS.
=================================================================================================
Monitoring the Concentration of Total Suspended Solid (TSS) is one method to determine air quality, because a high TSS value indicates high levels. The dynamics of suspended sediment in the waters cannot be separated from the dynamics of land cover that occurs above it. Changes in water quality conditions in rivers are the impact of waste from existing land use. Therefore, land use is one of the important factors influencing changes in sedimentation concentration. Using the google earth engine platform which provides a large collection of free remote sensing data and related data, this study aims to monitor land cover and its effect on air quality in the form of TSS concentrations in the Kali Porong area, Sidoarjo. This research was conducted multitemporal in the last ten years, namely from 2013-2021 using multitemporal satellite imagery landsat-8 and sentinel-2 whose dataset is available on google earth engine. In 2016, 2017, and 2021, the distribution of the average high TSS concentrations was 80.93 mg/L, 88.01 mg/L, and 69.45 mg/L. The results of the land cover classification test carried out on the google earth engine platform showed good results with an average overall accuracy value of 90.76% and an average kappa coefficient value of 88.89%. The decrease in land cover area multitemporal has a very strong relationship to the average value of TSS concentration which is indicated by a very high correlation coefficient of 0.935. The land cover class that has the greatest influence on the TSS concentration value is forest and vacant land, as well as land cover as evidenced by significant changes in land cover every year. While the water body class is the land cover with the lowest effect on the TSS concentration value. It is necessary to add other factors such as rainfall and current values to strengthen the analysis of the relationship between land cover and TSS values.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Google Earth Engine, Penginderaan Jauh, TSS, Tutupan Lahan. Google Earth Engine, Remote Sensing, TSS, Land Cover. |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General) > G70.5.I4 Remote sensing |
Divisions: | Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Geomatics Engineering > 29101-(S2) Master Thesis |
Depositing User: | Zhulfikha Nurma Ghuvita Hadi |
Date Deposited: | 16 Aug 2021 06:25 |
Last Modified: | 16 Aug 2021 06:25 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/86997 |
Actions (login required)
View Item |