Pemetaan Nilai Project Management Maturity Terhadap Profil Perusahaan Kontraktor

Hutomo, Prasetya Pandu (2021) Pemetaan Nilai Project Management Maturity Terhadap Profil Perusahaan Kontraktor. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111850030002-Master_Thesis.pdf]
Preview
Text
03111850030002-Master_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Organisasi berusaha menyelesaikan proyek - proyek secara efektif dan
berhasil karena adanya fakta bahwa manajemen proyek telah menjadi cara yang
dominan untuk melaksanakan proyek .Tetapi proyek tidak selalu maju seperti yang
direncanakan. Permasalahan pada proyek yang ditangani yaitu sering sekali
mengalami keterlambatan, budget overrun, kekurangan SDM, ketidak sesuaian
mutu dan banyak masalah lainnya yang timbul diakibat manajemen proyek. Oleh
karena itu penting bahwa organisasi harus terus mengevaluasi hasil proyek-proyek
mereka untuk menemukan perbaikan dalam meningkatkan Project Management
Maturity (PMM). Banyak perusahaan konstruksi yang berdiri dengan berbagai
kualifikasi dan memiliki profil yang berbeda - beda, misalnya usia perusahaan.
Belum diketahui bagaimana pola usia perusahaan terhadap fase PMM, misalnya
semakin lama usia nya maka akan semakin matang PMM. Untuk itu penelitian ini
akan bertujuan menganalisa pola nilai tingkatan fase Project Management Maturity
(PMM) terhadap profil perusahaan.
Pada penelitian ini alat ukur yang digunakan adalah Kerzner’s PMM model,
yang mengukur tingkat kematangan melalui berbagai tahapan dari siklus
manajemen proyek sebuah organisasi. Populasi penelitian ini adalah kontraktor
pelaksana swasta kualifikasi Menengah (M2) dan Besar (B1 dan B2) yang berada
dan beroperasi di Kota Surabaya yang pernah melaksanakan proyek di Kota
Surabaya. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode survey dengan
alat yang digunakan kuisionier. Pada kuisionier yang digunakan responden
penelitian ini adalah para pemilik perusahaan kontraktor atau para manajer yang
dapat merepresentsikan perusahaan tersebut.
Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa 19 perusahaan konstruksi yang
memiliki kualifikasi besar 1, besar 2 dan menegah 2 di kota Surabaya telah
mencapai level kematangan tinggi yaitu maturity. Selain itu pola atau pattern antara
nilai PMM dengan karakteristik perusahaan berupa usia perusahaan dan jumlah
organisasi perusahaan, tidak terbentuk pola atau pola acak yang berarti memiliki
hubungan yang rendah atau bahkan tidak memiliki hubungan. Sedangkan untuk
karakteristik pendapatan dan jumlah proyek yang dikerjakan terdapat terdapat
kecenderungan pola yang semakin meningkat atau korelasi positif, yang dimaksud
dari hal ini yaitu terlihat pattern yang jika semakin besar tingkat PMM perusahaan
tersebut maka akan berkemungkinan kecenderungan bahwa memiliki jumlah
proyek semakin banyak serta memiliki pendapatan perusahaan yang semakin besar.
Kata Kunci: Project management maturity, Profil Perusahaan, K-PMM.
======================================================================================================
Organizations strive to complete projects effectively and successfully due
to the fact that project management has become the dominant way to carry out
projects. But projects do not always progress as planned. The problems in the
project being handled are frequent delays, budget overrun, lack of human resources,
quality mismatches and many other problems that arise as a result of project
management. It is therefore imperative that organizations should continue to
evaluate the results of their projects to find improvements in improving Project
Management Maturity (PMM). Many construction companies exist with various
qualifications and have different profiles, for example the age of the company. It is
not yet known how the company's age pattern towards the PMM phase, for example
the longer the age, the more mature PMM will be. For this reason, this study aims
to analyze the value pattern of the Project Management Maturity (PMM) phase
level of the company profile.
In this study, the measuring instrument used is Kerzner's PMM model,
which measures the level of maturity through various stages of an organization's
project management cycle. The population of this study is a medium (M2) and large
(B1 and B2) qualified private contractor operating in Surabaya. The method used
in this research is a survey method with the tools used are questionnaires. In the
questionnaire used, the respondents of this study are the owners of the contractor
company or managers who can represent the company.
The results of this study explain that most construction companies in
Surabaya have reached level 5 (maturity). In addition, the pattern between the PMM
value and the company characteristics in the form of company age and number of
company organizations, does not form a random pattern which means it has a low
or even no relationship. Meanwhile, for the characteristics of income and the
number of projects undertaken, there is a pattern that is increasing or called a
positive relationship, which means that if the company's revenue and the number of
projects done are increasing, the company's PMM value will also increase.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Project management maturity, Company Profile, K-PMMM.
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T56.8 Project Management
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22101-(S2) Master Thesis
Depositing User: - Davi Wah
Date Deposited: 21 Jan 2022 03:51
Last Modified: 27 Jun 2024 06:53
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/92446

Actions (login required)

View Item View Item