Evaluasi Pengelolaan Tenaga Kerja Di PT. PLN ULP Karangpilang Dengan Pendekatan Data Envelopment Analysis

Wau, Santo Aziz Zotuho (2023) Evaluasi Pengelolaan Tenaga Kerja Di PT. PLN ULP Karangpilang Dengan Pendekatan Data Envelopment Analysis. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 09111940000074-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
09111940000074-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 January 2025.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Untuk mencapai tujuan perusahaan, tenaga kerja merupakan sumber daya esensial di mana keberadaan dan kualitas tenaga kerja yang sesuai dalam hal strategi dan operasional perusahaan akan meningkatkan atau mengembangkan kinerja perusahaan dimasa yang akan datang. Peran penting tenaga kerja menjadikan pengelolaannya menjadi hal yang tak kalah penting karena strategi atau metode yang digunakan dalam mengelola tenaga kerja dapat menentukan keberhasilannya. Penelitian ini akan berfokus untuk mengevaluasi pengelolaan tenaga kerja di ULP Karangpilang, di mana saat ini terdapat dua status tenaga kerja di ULP Karangpilang, yakni tenaga kerja tetap dan tenaga kerja alih daya. Untuk mengevaluasi pengelolaan tenaga kerja di ULP Karangpilang, penelitian ini menggunakan pendekatan Data Envelopment Analysis (DEA), dengan tujuan untuk mengukur efisiensi dari pengelolaan tenaga kerjanya, dan selanjutnya memberikan rekomendasi perbaikan untuk pengelolaan tenaga kerja yang lebih baik lagi di ULP Karangpilang. Model perhitungan DEA yang digunakan ialah input oriented, yang akan berfokus untuk minimalisasi input dengan output konstan. Variabel input yang berhubungan langsung dengan pengelolaan tenaga kerja menjadi alasan pemilihan model perhitungan tersebut. Hasil dari evaluasi yang dilakukan menunjukkan bahwa pengelolaan tenaga kerja pada tahun terakhir evaluasi sudah berjalan dengan optimal. Namun, penerapan digitalisasi di masa yang akan datang dapat meningkatkan efisiensi dengan pengurangan jumlah dan biaya tenaga kerja tetap.
================================================================================================================================
To achieve company goals, labor is an essential resource where the existence and quality of the appropriate workforce in terms of company strategy and operations will improve or develop company performance in the future. The important role of the workforce makes its management equally important because the strategy or method used in managing the workforce can determine its success. This research will focus on evaluating workforce management in the Karangpilang ULP, where there are currently two workforce statuses in the Karangpilang ULP, namely permanent workers and outsourced workers. To evaluate the management of labor in ULP Karangpilang, this research uses the Data Envelopment Analysis (DEA) approach, with the aim of measuring the efficiency of its labor management, and then giving recommendations for improvement for better labor management in ULP Karangpilang. The DEA calculation model used is input oriented, which will focus on minimizing inputs with constant outputs. Input variables that are directly related to labor management are the reason for choosing this calculation model. The results of the evaluation show that labor management in the last year of the evaluation has been running optimally. However, the implementation of digitalization in the future can improve efficiency by reducing the number and cost of permanent workers.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Data Envelopment Analysis (DEA), Efficiency, Labor, Management, Outsource ============================================================ Data Envelopment Analysis (DEA), Efficiency, Labor, Management, Outsource
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics > HA31.38 Data envelopment analysis.
Divisions: Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Business Management > 61205-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Santo Aziz Zotuho Wau
Date Deposited: 09 Feb 2023 08:10
Last Modified: 09 Feb 2023 08:10
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/95916

Actions (login required)

View Item View Item