Penyempurnaan Filter Harmonisa Untuk Mengurangi Efek Stray Current Corrosion Pada PT. Batutua Tembaga Raya, Wetar

Mahdiya, Azharia (2018) Penyempurnaan Filter Harmonisa Untuk Mengurangi Efek Stray Current Corrosion Pada PT. Batutua Tembaga Raya, Wetar. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 07111440000081_Undergraduated_Thesis.pdf]
Preview
Text
07111440000081_Undergraduated_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Harmonisa menjadi masalah yang patut diperhatikan karena semakin berkembangnya teknologi, peralatan elektronika daya juga makin berkembang, dan permasalahan harmonisa bisa menjadi lebih serius. Salah satu perusahaan yang berlokasi di Pulau Wetar Maluku Utara, PT. Batutua Tembaga Raya, yang bergerak di bidang pertambangan tembaga ini mengalami masalah harmonisa. Dalam proses kerjanya, perusahaan ini terbagi atas beberapa bagian untuk proses pengolahan hasil tambang. Sebagian dari peralatan yang tersebut menggunakan listrik DC (arus searah) sehingga terdapat penyearah 12 pulsa untuk mengubah arus bolak-balik dari pembangkit menjadi arus searah untuk digunakan pada peralatan. Namun, proses penyearahan ini berdampak pada timbulnya harmonisa sehingga kualitas daya listrik menurun, menimbulkan panas lebih, bahkan menyebabkan korosi pada material yang mengandung unsur besi akibat dari arus yang besar. Korosi tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada konstruksi peralatan. Stray current atau arus lebih merupakan arus yang tidak diinginkan namun mengalir pada sistem. Arus tersebut salah satunya berasal dari harmonisa. Untuk mengatasi hal tersebut, perusahaan sudah merancang filter harmonisa menggunakan kapasitor, namun ternyata filter tersebut tidak bekerja secara optimal. Oleh karena itu, pada tugas akhir ini akan direncanakan dan disimulasikan sebuah filter untuk mereduksi harmonisa agar efek korosi akibat stray current dan harmonisa dapat dikurangi. Ketika filter harmonisa bekerja dengan baik, arus lebih akibat dari harmonisa tidak akan mengalir lagi pada sistem sehingga efek stray current corrosion dapat dikurangi. Setelah pemasangan single tuned filter, nilai THD arus dan tegangan berkurang, nilai arus yang masuk dalam bus juga berkurang. Berkurangna arus yang masuk dapat mengurangi efek dari stray current corrosion.
=========================================================================================================
Harmonics are a matter of concern because as technology develops, power electronics equipment is also growing, and harmonics problems can become more serious. One of the companies engaged in Wetar Island North Maluku, PT. Batutua Copper Raya, which is engaged in copper mining is experiencing harmonic problems. In the work process, the company is divided into several parts for the processing of mining products. (Unidirectional) so that there is a rectifier of 12 pulses to convert the alternating current from energy into direct current for use on the equipment. However, this rectification process has an impact on the emergence of harmonics because the quality of power is reduced, the more heat, even causing corrosion in materials containing iron elements due to currents. Such corrosion may cause damage to the construction of the equipment. Stray current is the undesirable current flowing in the system. The current one of them comes from harmonics. To overcome this, the company has compiled a harmonic filter using capacitors, but it turns out the filter is not working optimally. Therefore, in this final project will be planned and simulated a filter to eliminate harmonics so that the corrosion effect due to stray currents and harmonics can be reduced. When filtered harmonics work well, more current from the harmonics will no longer flow to the system because the current stray corrosion effect can be reduced. After installing a single tuned filter, the current and its entry. Reduced incoming currents can reduce the effect of stray current corrosion.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSE 621.319 3 Mah p-1 3100018074181
Uncontrolled Keywords: Stray Current Corrosion, Harmonisa, Filter Pasif
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1010 Electric power system stability. Electric filters, Passive.
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK7872 Electric current converters, Electric inverters.
Divisions: Faculty of Electrical Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Azharia Mahdiya
Date Deposited: 19 Feb 2018 07:49
Last Modified: 28 Apr 2020 05:58
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/49297

Actions (login required)

View Item View Item