Estimasi Paparan Radiasi Matahari Perjam pada Permukaan Horizontal menggunakan Metode GAMF (Genetic Algorithm Modified Fuzzy) (Studi Kasus di Surabaya)

Kusumawarni, Sartika Arie (2018) Estimasi Paparan Radiasi Matahari Perjam pada Permukaan Horizontal menggunakan Metode GAMF (Genetic Algorithm Modified Fuzzy) (Studi Kasus di Surabaya). Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02311440000024-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
02311440000024-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Sumber energi baru dan terbarukan (EBT) yang ketersediaannya berlimpah di Indonesia adalah energi matahari. Kapasitas terpasang sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terhitung pada tahun 2017 masih sangat jauh dari target yang dicanangkan. Dalam hal ini, radiasi matahari sangat berpengaruh terhadap performansi yang dihasilkan oleh suatu sel surya. Estimasi radiasi matahari sangat dibutuhkan dalam mendesain sel surya sehingga masukan yang diperoleh dapat lebih maksimal. Penelitian sebelumnya mengenai estimasi radiasi matahari telah dilakukan yaitu dengan metode estimasi Extreme Learning Machine (ELM) dan Adaptive Neuro Fuzzy (ANFIS). Pada penelitian ini dilakukan estimasi radiasi matahari dengan menggunakan metode genetic algorithm modified fuzzy (GAMF). Data meteorologi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu temperatur, kelembapan, kecepatan angin, dan arah angin sebagai data masukan dari metode GAMF. Pada penelitian ini terdapat 2 jenis data yaitu data BMKG dan juga data hasil pengukuran. Dilakukan 3 jenis percobaan variasi input untuk masing-masing data. Untuk data BMKG hasil estimasi terbaik diperoleh saat menggunakan variasi input kelembapan, temperatur dan kecepatan angin dengan RMSE dan MAE sebesar 145,19 dan 72. Sedangkan untuk data hasil pengukuran hasil estimasi terbaik diperoleh saat menerapkan kelembapan, temperatur, kecepatan angin dan arah angin sebagai variasi input dengan nilai RMSE dan MAE sebesar 1,44 dan 0,65.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: radiasi matahari, estimasi, fuzzy, GAMF
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T174 Technological forecasting
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Physics Engineering > 30201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Sartika Arie Kusumawarni
Date Deposited: 28 Jun 2021 02:52
Last Modified: 28 Jun 2021 02:52
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/55457

Actions (login required)

View Item View Item