ANALISIS PENGARUH FAKTOR EKSTERNAL TERHADAP TINGKAT STRES MAHASISWA (STUDI KASUS: S1 INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER)

Putri, Daisyandini Hedianti (2020) ANALISIS PENGARUH FAKTOR EKSTERNAL TERHADAP TINGKAT STRES MAHASISWA (STUDI KASUS: S1 INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 09111540000090_Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
09111540000090_Undergraduate_Thesis.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Stres merupakan hal yang tidak dapat dihindari oleh individu, tidak terkecuali mahasiswa. faktor yang mempengaruhi stres mahasiswa sendiri terdapat dari berbagai faktor seperti faktor internal dan faktor eksternal. Institut Teknologi Sepuluh Nopember merupakan salah satu institut ternama. Pada tingkat stres mahasiswa ITS tergolong sedang dengan jumlah mahasiswa sebesar 302 mahasiswa. Penelitian mengenai faktor yang mempengaruhi tingkat stres pada mahasiswa penting untuk dilakukan karena belum mendapatkan banyak perhatian dari pihak institusi maupun dari individu mahasiswa. Selain itu, dengan kecenderungan mahasiswa ITS berada pada tahap stres sedang, penelitian ini penting untuk dilakukan hal ini akan berdampak besar bagi institusi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah faktor eksternal mempengaruhi tingkat stres mahasiswa S1 ITS. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Kessler Psychological Distress Scale dan regresi linear berganda. Dengan menggunakan metode stratified sampling di dapatkan jumlah sampel sebesar 390 mahasiswa aktif di ITS. Hasil dari Kessler Psychological Distress didapatkan bahwa sebesar 67% responden memiliki stres sedang. Mayoritas responden yang mengalami stres berat berjenis kelamin laki-laki dengan rentang usia 18-20 tahun. Pada analisis regresi linear berganda, relationship factor mempengaruhi tingkat stres mahasiswa. Dengan hasil tersebut didapatkan beberapa rekomendasi yang dapat dilakukan seperti meningkatkan pelayanan konseling kepada mahasiswa, meningkatkan awareness mengenai kesehatan mental di lingkungan kampus dan memberikan pelatihan ataupun seminar kepada mahasiswa mengenai tingkat stres.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kessler Psychological Distress Scale, tingkat stres, Regresi linear berganda, Faktor Eksternal, Kessler Psychological Distress Scale, stress level, multiple linear regression, External Factors
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
H Social Sciences > HF Commerce > HF5549.2 Personel Management
Divisions: Faculty of Business and Management Technology > Business Management > 61205-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Daisyandini Hedanti Putri
Date Deposited: 20 Aug 2020 04:31
Last Modified: 29 Aug 2023 14:53
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/78931

Actions (login required)

View Item View Item