Preventive Maintenance untuk Mengoptimalkan Kinerja Conveyor Modular Belt Line 4 Area Manufacturing 4 di PT Tirta Investama (AQUA) Pandaan

Pratama, Hadma Bangkit (2023) Preventive Maintenance untuk Mengoptimalkan Kinerja Conveyor Modular Belt Line 4 Area Manufacturing 4 di PT Tirta Investama (AQUA) Pandaan. Project Report. [s.n.], [s.l.].

[thumbnail of 2038201088-Project_Report.pdf] Text
2038201088-Project_Report.pdf - Accepted Version

Download (8MB)

Abstract

Perkembangan industri di Indonesia saat ini mengalami pertumbuhan yang sangat pesat. Perguruan tinggi, sebagai tempat untuk mencetak sumber daya manusia, berkeinginan meningkatkan outputnya menghadapi perkembangan pesat dunia industri di bidang teknologi dan implementasinya. Namun, wawasan mahasiswa tentang dunia kerja yang terkait dengan industri terasa kurang karena tidak dapat diperoleh secara langsung melalui materi perkuliahan. Oleh karena itu, pemahaman tentang dunia kerja yang berhubungan dengan industri menjadi penting bagi mahasiswa, mengingat kondisi Indonesia yang mengalami pertumbuhan industri yang cukup pesat. Perguruan tinggi ingin menghasilkan sumber daya manusia yang mandiri, berkualitas, dan memiliki kemampuan intelektual yang baik. Karena itu, upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas lulusan menjadi prioritas, agar mahasiswa sebagai calon lulusan perguruan tinggi dapat lebih memahami perkembangan industri. Melalui magang industri yang merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa D4 Teknologi Rekayasa Manufaktur di Departemen Teknik Mesin Industri, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Setiap mahasiswa akan mendapat kesempatan untuk mengembangkan diri dan mengaplikasikan teori yang dipelajari diperusahaan. Magang industri telah menjadi salah satu pendorong utama bagi mahasiswa mengenal dunia industri dan menyesuaikan antara ilmu pengetahuan yang didapatkan diperkuliahan dengan aplikasi praktik di dunia industri. Kesempatan ini akan digunakan sebaik mungkin untuk meningkatkan keterampilan, dan dapat bermanfaat saat memasuki dunia kerja. Pada kegiatan magang ini kami berkesempatan magang di PT Tirta Investama (AQUA) Pandaan, dimana perusahaan ini bergerak di dalam bidang air minum dalam kemasan (AMDK). Produk unggulan yang ada di PT Tirta Investama (AQUA) Pandaan adalah produk AQUA dengan jenis 220 ml, 500 ml, 1500 ml, 5 gallon dan ada juga mizone 500 ml. Dengan menjaga kualitas produk, akan meningkatkan kepuasan konsumen dan daya saing yang tinggi. Ada beberapa alasan pengambilan judul "Preventive Maintenance Untuk Mengoptimalkan Kinerja Conveyor Modular Belt Line 4 Area Manufacturing 4 di PT Tirta Investama (AQUA) Pandaan” yaitu untuk mengembangkan keterampilan khusus dalam pemeliharaan conveyor modular belt, yang bisa menjadi aset berharga dan mengetahui cara pemelihara conveyor secara berkala. Pelaksanaan magang industri di PT Tirta Investama (AQUA) Pandaan ini sesuai dengan pendidikan kami di Progam Studi Teknologi Rekayasa Manufaktur, Departemen Teknik Mesin Industri, Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Terdapat mata kuliah-mata kuliah untuk menunjang pelaksanaan Magang Industri, antara lain mata kuliah Pesawat Pengangkat dan Teknik Manajemen Perawatan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Perawatan, Conveyor, AQUA, Belt
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ1398 Conveyors
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ174 Maintenance and repair of machinery
Divisions: Faculty of Vocational > Mechanical Industrial Engineering (D4)
Depositing User: Hadma Bangkit Pratama
Date Deposited: 25 Jul 2024 03:59
Last Modified: 25 Jul 2024 03:59
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/108820

Actions (login required)

View Item View Item