Eksplorasi Game Engine PlayCanvas Untuk Pengembangan Game 3D Action Roguelike

Irfani, Fuad Elhasan (2024) Eksplorasi Game Engine PlayCanvas Untuk Pengembangan Game 3D Action Roguelike. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 05111940000095-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
05111940000095-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Saat ini teknologi semakin mudah diakses. Semua orang memiliki smartphone. Dengan begitu semakin banyak pula orang yang bermain game dibandingkan beberapa dekade yang lalu. Perangkat yang bisa digunakan untuk bermain game juga semakin banyak mulai dari smartphone yang digunakan sehari-hari, komputer, bahkan terdapat perangkat yang dikhususkan untuk bermain game seperti konsol dan VR headset. Dengan banyaknya perangkat, pengembang game perlu menemukan cara untuk mengembangkan game yang bisa dimainkan di berbagai perangkat tanpa kerepotan mengembangkan game untuk masing-masing perangkat. Salah satu caranya adalah dengan mengembangkan game yang bisa dijalankan di web browser. Ini merupakan salah satu cara termudah karena smartphone, komputer, dan VR headset bisa mengakses web browser. PlayCanvas adalah game engine untuk mengembangkan game yang dapat dimainkan di web browser. Tugas Akhir ini akan mengeksplorasi kemampuan dan fitur-fitur yang ada di PlayCanvas. Game yang akan dikembangkan untuk eksplorasi PlayCanvas adalah game 3D bergenre aksi roguelike. Roguelike adalah genre game dimana tujuan utama pemain adalah bertahan selama mungkin menghadapi musuh. Pemain akan mendapatkan power up di tengah game yang akan membuat pemain lebih kuat namun semakin lama pemain bertahan maka musuh juga menjadi semakin sulit dikalahkan dan semakin banyak jumlahnya. Berdasarkan dari pengujian performa yang telah dilakukan pada Tugas Akhir ini, game 3D action roguelike yang dikembangkan dengan PlayCanvas dapat berjalan di perangkat PC dan Android.
========================================================================================
Nowadays technology is more accessible. Everyone has a smartphone. That means more people are playing games than in decades past. There are also more devices that can be used to play games ranging from the smartphones that we use every day, personal computers, and there are even devices designed specifically for playing games such as game consoles and VR headsets. With so many devices, game developers need to find ways to develop games that can be played on multiple devices without the hassle of developing games for each device. One way is to develop games that can be run in a web browser. This is one of the easiest ways because smartphones, computers, and VR headsets all have access to a web browser. PlayCanvas is a game engine for developing games that can run in web browser. This final project will explore the capabilities and features of PlayCanvas. The game to be developed for PlayCanvas exploration is a 3D action roguelike game. Roguelike is a game genre where the main goal of the player is to survive as long as possible against the enemy. The player will get power ups in the middle of the game that will make the player stronger but the longer the player survives, the more difficult and numerous the enemy becomes. Based on the performance testing that has been carried out in this final project, the 3D action roguelike game developed with PlayCanvas can run on PC and Android devices.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: PlayCanvas, game engine, web browser, 3D, roguelike.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure > GV1469.2 Computer games
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Fuad Elhasan Irfani
Date Deposited: 08 Aug 2024 07:24
Last Modified: 08 Aug 2024 07:24
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/110972

Actions (login required)

View Item View Item