Pinilih, Aruna Darani (2024) Perancangan Kampanye Media Sosial Tentang Fenomena Penyebaran Konten Intim Non-Konsensual Untuk Remaja Dan Dewasa Muda. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
5030201056-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2026. Download (8MB) | Request a copy |
Abstract
Di era digital yang berkembang pesat, ancaman baru seperti fenomena penyebaran konten intim non-konsensual (NCII) atau sebelumnya dikenal sebagai revenge porn semakin sering terjadi. Penyebaran konten intim non-konsensual merujuk pada distribusi foto atau video intim tanpa persetujuan pihak yang terlibat, dengan dampak merugikan secara psikologis, emosional, dan sosial bagi korban, serta seringkali disertai stigma negatif dan victim blaming. Data dari KOMNAS Perempuan dan SAFEnet menunjukkan peningkatan insiden penyebaran konten intim non-konsensual, terutama pada kelompok usia 18-25 tahun. Oleh karena itu, diperlukan kampanye media sosial yang dirancang untuk meningkatkan kewaspadaan publik, mengurangi stigma terhadap korban, dan memberikan edukasi serta informasi tentang langkah-langkah yang dapat diambil. Perancangan kampanye ini ditargetkan untuk remaja dan dewasa muda, dengan pendekatan melalui ilmu desain komunikasi visual. Metode penelitian yang digunakan meliputi studi literatur, depth interview kepada stakeholder dan ahli pakar, studi eksisting, studi komparator kampanye sejenis, pengambilan sampel dan penggalian data melalui survei kuesioner, focus group discussion (FGD), studi eksperimental, dan user testing. Melalui perancangan kampanye ini, diharapkan dapat mengurangi terjadinya penyebaran konten intim non-konsensual, memberikan edukasi terkait topik, dan menumbuhkan rasa empati publik kepada korban. Implementasi media yang digunakan pada kampanye ini antara lain berupa video Iklan Layanan Masyarakat, Video Eksplainer, dan konten media sosial.
=====================================================================================================================================
In the rapidly developing digital era, new threats such as the phenomenon of non-consensual dissemination of intimate image (NCII) or previously known as revenge porn are increasingly occurring. NCII refers to the distribution of intimate photos or videos without the consent of the parties involved, with detrimental psychological, emotional, and social impacts for the victim, and is often accompanied by negative stigma and victim blaming. Data from KOMNAS Perempuan and SAFEnet shows an increase in the incidence of NCII, especially in the 18–25-year age group. Therefore, a social media campaign is needed that is designed to increase public awareness, reduce stigma towards victims, and provide education and information about steps that can be taken. This campaign design is targeted towards teenagers and young adults, with an approach through the science of visual communication design. The research methods used include literature studies, in-depth interviews with stakeholders and experts, existing studies, comparative studies of similar campaigns, sampling and data mining through questionnaire surveys, focus group discussions (FGD), experimental studies, and user testing. Through designing this campaign, it is hoped that it can reduce the spread of NCII, provide education related to the topic, and foster a sense of public empathy for victims. The media implementation used in this campaign includes Public Service Advertisement videos, Explanatory Videos, and social media content.
Actions (login required)
View Item |