Studi Eksperimen Peningkatan Kinerja Turbin Angin Savonius Dengan Penempatan Silinder Sirkular Di Depan Returning Blade Turbin Dan Di Samping Advancing Blade Turbin "Studi Kasus untuk Ukuran Silinder Sirkular d/D = 0,5; Y/D = 1,51; S/D = 1,51; Variasi Kecepatan 4, 5, 6 dan 7 m/s"

Farhan, Muhammad (2022) Studi Eksperimen Peningkatan Kinerja Turbin Angin Savonius Dengan Penempatan Silinder Sirkular Di Depan Returning Blade Turbin Dan Di Samping Advancing Blade Turbin "Studi Kasus untuk Ukuran Silinder Sirkular d/D = 0,5; Y/D = 1,51; S/D = 1,51; Variasi Kecepatan 4, 5, 6 dan 7 m/s". Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02111840000153-Undergraduate Thesis.pdf] Text
02111840000153-Undergraduate Thesis.pdf

Download (7MB)

Abstract

Pertumbuhan permintaan listrik di Indonesia diproyeksikan akan mencapai 2.215 TWh (BaU) pada tahun 2050 setara dengan kenaikan 9 kali lipat dari permintaan listrik pada tahun 2018 yang hanya sebesar 254,6 TWh. Untuk mengatasi ketergantungan energi tak terbarukan ditengah pertubuhan permintaan listrik serta untuk memenuhi upaya menuju 0 emission, maka perlu adanya pengembangan lebih lanjut untuk mendapatkan sumber energi baru terbarukan salah satunya ialah energi angin. Salah satu alat yang dapat memanfaatkan energi angin ialah turbin angin Savonius. Turbin angin Savonius sesuai digunakan untuk kondisi angin di Indonesia dengan kecepatan berkisar 3 hingga 6 m/s. Akan tetapi, performa turbin angin Savonius paling rendah dibandingkan jenis turbin lainnya. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisa peningkatan performa turbin angin Savonius dengan konfigurasi pertama yaitu diberikan silinder sirkular disamping advancing blade kemudian konfigurasi kedua yaitu silinder sirkular disamping advancing blade sekaligus di depan returning blade. Penelitian ini dilakukan menggunakan turbin angin Savonius dengan diameter sudu turbin (D) sebesar 165,2 mm, diameter end plate sebesar 333,7 mm, tinggi turbin (H) sebesar 295 mm, dan diameter poros (b) sebesar 19 mm. Selanjutnya pada penelitian ini digunakannya silinder sirkular dengan diameter sebesar (d) 82,6 mm. Penelitian ini dilakukan dengan ditempatkannya silinder sirkular di samping advancing blade dengan rasio jarak (Y/D) 1,51 serta di depan returning blade dengan rasio jarak (S/D) 1,51 serta pada penelitian ini dilakukan dengan variasi kecepatan angin sebesar 4, 5, 6 dan 7 m/s yang kecepatannya diatur dengan mengkontrol nilai voltase dari axial fan menggunakan voltage regulator serta kecepatannya diukur menggunakan anemometer. Pengukuran performa turbin dilakukan engan pengukuran nilai torsi statis menggunakan torque meter kemudian pengukuran torsi dinamis menggunakan brake dynamometer seta kecepatan rotasi turbin menggunakan tachometer. Hasil yang dicapai ialah peningkatan nilai coefficient of power konfigurasi pertama pada kecepatan 4, 5, dan 6 m/s dengan masing-masing peningkatan sebesar 93,31%, 39,84%, dan 5,13% dibanding turbin Savonius konvensional. Sementara pada kecepatan 7 m/s kurang efektif untuk meningkatkan nilai coefficient of power turbin angin Savonius. Peletakan silinder pengganggu dengan konfigurasi kedua pada kecepatan 4 m/s dapat meningkatkan nilai coefficient of power sebesar 33,72% dibanding turbin Savonius konvensional, sementara pada kecepatan 5-7 m/s kurang efektif untuk meningkatkan nilai coefficient of power turbin angin Savonius. Peletakan silinder sirkular dengan kedua konfigurasi pada seluruh kecepatan dapat meningkatkan kemampuan self starting dari turbin angin Savonius.
==================================================================================================================================
The growth of electricity demand in Indonesia is projected to reach 2,215 TWh (BaU) in 2050, equivalent to a 9 times increase in electricity demand in 2018 which was only 254.6 TWh. To overcome dependence on non-renewable energy in the midst of growing electricity demand and to meet efforts towards 0 emission, further development is needed to obtain new renewable energy sources, one of which is wind energy. One of the tools that can utilize wind energy is the Savonius wind turbine. The Savonius wind turbine is suitable for wind conditions in Indonesia with speeds ranging from 3 to 6 m/s. However, the performance of the Savonius wind turbine is the lowest compared to other types of turbines. This study was conducted to analyze the performance improvement of the Savonius wind turbine with the first configuration, which is given a circular cylinder beside the advancing blade, then the second configuration is a circular cylinder beside the advancing blade as well as in front of the returning blade. This research was conducted using a Savonius wind turbine with a turbine blade diameter (D) of 165.2 mm, an end plate diameter of 333.7 mm, a turbine height (H) of 295 mm, and a shaft diameter (b) of 19 mm. Furthermore, in this study, a circular cylinder with a diameter of (d) 82.6 mm was used. This research was conducted by placing a circular cylinder next to the advancing blade with a distance ratio (Y/D) of 1.51 and in front of the returning blade with a distance ratio (S/D) of 1.51 and in this study carried out with variations in wind speed of 4, 5, 6 and 7 m/s whose speed is regulated by controlling the voltage value of the
axial fan using a voltage regulator and the speed is measured using an anemometer. Turbine performance measurement is done by measuring the static torque value using a torque meter then measuring the dynamic torque using a brake dynamometer and turbine rotation speed using a tachometer. The result achieved is an increase in the coefficient of power of the first configuration at speeds of 4, 5, and 6 m/s with an increase of 93.31%, 39.84%, and 5.13% respectively compared to conventional Savonius turbines. While at a speed of 7 m/s it is less effective to increase the coefficient of power of the Savonius wind turbine. The placement of the interfering cylinder with the second configuration at a speed of 4 m/s can increase the coefficient of power value by 33.72% compared to a conventional Savonius turbine, while at a speed of 5-7 m/s it is less effective to increase the coefficient of power of a Savonius wind turbine. The placement of circular cylinders with both configurations at all speeds can increase the self-starting capability of the Savonius wind turbine.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSM 621.406 Far s-1 2022
Uncontrolled Keywords: Turbin angin Savonius, Silinder Pengganggu, Putaran Turbin, Torsi Statis, Coefficient of Power, Coefficient of Moment, Savonius wind turbine, Interference Cylinder, Turbine Rotation, Static Torque, Coefficient of Power
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA357 Computational fluid dynamics. Fluid Mechanics
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Marsudiyana -
Date Deposited: 25 Feb 2025 03:02
Last Modified: 25 Feb 2025 03:02
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/118870

Actions (login required)

View Item View Item