Avib, Muhammad Rizal (2019) Redesain Interior Toko Batik Danar Hadi Surabaya Melalui Perwujudan Brand Image Serta Mengangkat Potensi Local Wisdom. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
08411540000039-Undergraduate_Thesis.pdf Download (10MB) | Preview |
Abstract
Batik Danar Hadi merupakan merek batik ternama di Indonesia yang diproduksi oleh PT. Batik Danar Hadi yang memiliki beberapa cabang di kota-kota besar di Indonesia salah satunya di Surabaya. Toko Batik Danar Hadi Surabaya merupakan sebuah rangkaian ruangan atau bangunan yang disediakan untuk memamerkan dan menjual produk batik mulai dari pakaian hingga peralatan rumah tangga. Toko Batik Danar Hadi terkenal akan kualitas kain dan batiknya yang bermutu tinggi dan memiliki tekstur yang halus. Selain dari segi kualitas barang yang dijual, daya tarik Toko Batik juga sangat ditentukan oleh pengunjung yang datang untuk membeli produk yang sedang dijual. Hal tersebut berpotensi untuk meningkatkan sarana dan fasilitas yang terdapat pada Toko dalam mempertahankan eksistensi Batik Danar Hadi di mata konsumen, maka harus ada strategi yang perlu diperhatikan dalam menarik pelanggan dengan keunggulan yang dimiliki oleh toko. Salah satunya pada segi interior toko harus mampu mengorganisasikan kebutuhan area produk yang ada demi memberikan dampak positif terhadap pengunjung yang datang serta memberikan pengalaman belanja yang berbeda dan menyenangkan untuk menarik lebih banyak minat pengunjung. Seiring dengan perkembangan perusahaan penghasil batik menyebabkan persaingan yang ketat dalam dunia bisnis dan munculnya brand baru. Bagi perusahaan, meningkatkan dan mempertahankan citra perusahaan dimata konsumennya merupakan sasaran jangka panjang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mewujudkan Brand Image pada produk Batik PT. Batik Danar Hadi dengan meredesain interior salah satu cabang Toko Batik Danar Hadi yang terletak di Surabaya dengan memanfaatkan potensi local wisdom.
==================================================================================================================================
Danar Hadi Batik is a well-known batik brand in Indonesia produced by PT. Batik Danar Hadi has several branches in major cities in Indonesia, one of them in Surabaya. The Danar Hadi Batik Shop Surabaya is a series of rooms or buildings that are provided to showcase and sell batik products ranging from clothing to household appliances.
Danar Hadi Batik Shop is famous for the quality of its fabrics and batik which are of high quality and have a smooth texture. In addition to the quality of goods sold, the attractiveness of a Batik Shop is also highly determined by visitors who come to buy the product being sold. This has the potential to improve the facilities and facilities contained in the Shop in maintaining the existence of Danar Hadi Batik in the eyes of consumers, so there must be a strategy that needs to be considered in attracting customers with the advantages possessed by the store. One of them in terms of shop interiors must be able to organize existing product area needs in order to have a positive impact on visitors who come and provide a different and fun shopping experience to attract more visitors. Along with the development of batik-producing companies causing intense competition in the business world and the emergence of new brands. For companies, improving and maintaining the company's image in the eyes of its customers is a long-term goal. The purpose of this research is to realize Brand Image on Batik products of PT. Batik Danar Hadi by redesigning the interior of one of the branches of the Danar Hadi Batik Shop located in Surabaya by utilizing the potential of local wisdom.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | RSDI 747.852 1 Avi r-1 |
Uncontrolled Keywords: | Batik Danar Hadi, Brand image, Local Wisdom, Surabaya |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5415.127 Market segmentation. Target marketing L Education > L Education (General) N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR N Fine Arts > NA Architecture > NA9051 Residential areas. Site planning N Fine Arts > NK Decorative arts Applied arts Decoration and ornament N Fine Arts > NK Decorative arts Applied arts Decoration and ornament > NK2115 Interior decoration |
Divisions: | Faculty of Architecture, Design, and Planning > Interior Design > 90221-(S1) Undergraduate Theses |
Depositing User: | Muhammad Rizal Avib |
Date Deposited: | 10 Apr 2025 06:15 |
Last Modified: | 10 Apr 2025 06:15 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/67841 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |