Eksplorasi Bahan Kantong Semen sebagai Tas Wanita dengan Konsep Eco Fashion

Choirinnisa, Venti Sinta (2019) Eksplorasi Bahan Kantong Semen sebagai Tas Wanita dengan Konsep Eco Fashion. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 08311440000133-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
08311440000133-Undergraduate_Theses.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Indonesia sebagai negara dengan proyek pembangunan yang cepat, akan menghasilkan sampah pembangunan salah satunya kantong semen. Sebagai barang yang memiliki dampak, kantong semen juga memiliki kelebihan seperti kekuatan, bahan yang ramah lingkungan, dan memiliki eksotika tekstur. Sudah ada yang mengangkat masalah ini dikarenakan ketersediaan kantong semen yang melimpah. Namun, masih ada potensi lain yang membuat penulis mengeksplorasi lebih dalam tentang kantong semen untuk diangkat nilainya dan menjadi produk yang memiliki nilai lebih untuk kebutuhan gaya hidup. Pada penelitian ini dilakukan delapan analisis mulai dari pengolahan material, analisis kekuatan, analisis perawatan, analisis perbandingan dengan bahan serupa, analisis produk tas, hingga analisis pasar, analisis user dan analisis bisnis. Di dalam analisis pengolahan material terdapat enam eksplorasi mulai dari proses pembersihan material dengan pembersih yang ramah lingkungan, kemudian dilakukan eksplorasi pemotongan, analisis pembentukan, analisis pilinan, analisis pewarnaan dengan menggunakan pewarna alam dan analisis lanjutan berupa anyaman dan rajutan untuk menjadikannya sebuah bidang yang akan diolah untuk dijadikan produk tas untuk membawa barang sekaligus digunakan sebagai penunjang kebutuhan fashion. Hasil akhir dari perancangan ini adalah penerapan eksplorasi kertas semen dengan teknik anyam dan rajut dan dipadukan dengan aksesoris pendukung tas.
=============================================================================================================================
Indonesia, as a country with a fast development project, will produce construction waste, one of which is cement bags. As an item that has an impact, the cement bag also has advantages such as strength, environmentally friendly materials, and has a texture exotica. Some have raised this issue due to the availability of abundant cement bags. However, there are still other potentials that make the author explore more deeply about cement bags to be raised in value and become products that have more value for lifestyle needs. In this study eight analyzes were carried out ranging from material processing, strength analysis, maintenance analysis, comparative analysis with similar materials, bag product analysis, to market analysis, user analysis and business analysis. In the analysis of material processing there are six explorations starting from the process of cleaning material with cleaners that are environmentally friendly, then exploration of cutting, analysis of formation, twist analysis, coloring analysis using natural dyes and further analysis of woven and knitted to make it a field to be processed to be used as bag products to carry goods while being used as a support for fashion needs. The final result of this design is the application of exploration of cement paper with weaving and knitting techniques and combined with bag supporting accessories.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: woven, cement bags, crafts, natural dyes, women's bags
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Faculty of Architecture, Design, and Planning > Industrial Product Design > 90231-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Venti Sinta Choirinnisa
Date Deposited: 05 Jul 2024 07:59
Last Modified: 05 Jul 2024 07:59
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/70555

Actions (login required)

View Item View Item